Linmas Bakal Terima Dikdas Militer

oleh Humas Polda Kalsel
0 komentar-komentar

Polres Balangan – Linmas Batumandi bakalan mendapat pembinaan Militer oleh Camat Batumandi, ini disampaikan Camat Batumandi Aswal Salahudin saat membuka acara Forum diskusi keamanan dan ketertiban di aula kantor kecamatan Batumandi Kab. Balangan, Selasa (19/12) pukul 15.00 Wita.

Kegiatan dihadiri Kapolsek Batumandi, Pjs Danramil Batumandi, Kepala Desa Sekecamatan Batumandi, Ketua dan anggota BPD Sekecamatan Batumandi dan peserta forum diskusi keamanan dan ketertiban sebanyak 31 orang.

Membuka acara, Camat Batumandi menyampaikan pentingnya Keamanan, Ketertiban, ketentraman serta kerjasama dengan unsur Muspika, dari TNI dan Polri serta tentang fungsi dan manfaat Linmas di desa-desa.

Ini menilai dari aktivitas keseharian Linmas dalam menjaga lingkungan desa setiap harinya, serta mengamankan kegiatan – kegiatan desa tertentu yang memerlukan ketrampilan bagi Linmas itu sendiri.

“Peran serta Linmas di tiap desa sangat berpengaruh dalam menjaga stabilitas keamanan sehingga dianggap perlu pembinaan dari pihak aparatur negara baik TNI maupun Polri,” pungkasnya.

Permintaan Camat Batumandi tersebut langsung disambut positif oleh Pjs Dandim Batumandi dan siap untuk mendidik dan melatih dasar militer sehingga masyarakat bangga dengan Linmas solid kerjasamanya.

Kapolsek Batumandi Iptu Rudianto dalam sambutannya sangat mendukung gagasan dari Camat Batumandi dan siap membantu mendidik para Linmas ditiap desa.

Selain itu, Kapolsek juga memberikan penjelasan terkait penanganan perkara narkoba dan tindak pidana yang lain,dengan mengajak masyarakat untuk menjadi mata dan telinga Kepolisian dalam memberantas Narkoba.

“Beberapa kasus penyalahgunaan Narkoba telah ditanggani Polsek Batumandi, Pengedar Dextro maupun Zenith bisa ditahan,” jelasnya.

WhatsApp Image 2017-12-19 at 17.59.29

Selain Narkoba, Kapolsek juga mensosialiasasi Bahaya karhutla, meskipun memasuki musim penghujan, namun imbauan tetap dilakukan Polri dalam upaya pencegahan, terkait sembako, undangan yang hadir juga diajak untuk berperan aktif menekan harga sembako dengan melaporkan kepada Kepolisian apabila terjadi lonjakan harga.

Mengakhiri sambutannya, Iptu Rudianto mengajak warga untuk bijak dalam bermedia sosial, sekecil apapun informasi yang berkembang sekiranya dapat dicek kebenarannya sehingga tidak bias dan menjadi bomerang bagi diri sendiri, kebijakan pemerintah dalam transparansi dana desa juga dapat memanfaatkan media sosial atau dengan pemasangan baliho yang berisi rincian anggaran dana desa dan penyerapannya.

Tidak Kalah penting, Kapolsek juga mengingatkan kepada seluruh kepala desa untuk lebih teliti dalam pembuatan surat tanah yang diajukan oleh warga. dengan permasalahan yang pernah terjadi di kecamatan Batumandi terkait tumpang tindih kepemilikan tanah, menjadi pengalaman berharga bagi para kepala desa.

Kegiatan Forum diskusi keamanan dan ketertiban tersebut berlangsung hingga pukul 17.00 Wita dan berlangsung aman kondusif.

Saat ditemui di tempat terpisah, Kapolres Balangan AKBP Moh. Zamroni, S. iK, melalui Kapolsek Batumandi Iptu Rudianto mengungkapkan, “Peran serta masyarakat dalam menciptakan keamanan sangat diperlukan, terlebih niat Camat Batumandi dengan membekali Linmas dengan dasar Militer sangat membantu Kepolisian,” Terangnya saat dikonfirmasi Humas Polres Balangan.

Penulis : Achmad Wardana

Editor   : Drs. Hamsan

Publish : Yudha

Berita Terkait

Tuliskan Komentar