Polisi Sentuh Semua Lapisan Masyarakatnya

oleh Humas Polda Kalsel
0 komentar-komentar

Polres Balangan – Pemeliharaan keamanan dan ketertiban di masyarakat menjadi tugas utama satuan Sabhara Polres Balangan dengan Patroli dialogisnya.

Kali ini, pada Selasa (24/4/2018) pukul 09.00 hingga 11.20 Wita, Tim Patroli yang dipimpin oleh Bripka M. Arif Hidayat menyasar pos jaga security di Fly Over yang bersinggungan langsung dengan kegiatan masyarakat serta kegiatan masyarakat di Pusat perbelanjaan Kabupaten Balangan.

Berdialog dengan para security PT DKP / A5 di Kantor PT Adaro, di Penjagaan security Fly over guna saling bertukar informasi perkembangan situasi keamanan dapat menjadi bahan masukan bagi pimpinan dalam mengambil langkah pencegahan dikemudian hari.

Dilanjutkan dengan dialogis dengan pedagang di Sanggam Mart Kec. Paringin untuk selalu berhati hati dan waspada dalam berjualan, dan Memberikan Saran Agar Memasang CCTV ditempat yang rawan terjadi tindak pidana pencurian.

Kapolres Balangan AKBP Moh. Zamroni, S.iK melalui Kasat Sabhara AKP Tukiman, S.H, Selaku penanggung jawab satuan Sabhara membenarkan kegiatan yang dilakukan personelnya tersebut.

“Petugas terus mengingatkan warga, khususnya para pedagang untuk meningkatkan kewaspadaan terhadap bahaya tindak pidana dengan menambah fasilitas penunjang keamanan berupa kamera CCTV,” ucapnya

“Setiap kegiatan patroli, seluruh hasil kegiatannya dituangkan dalam bentuk laporan hasil patroli yang akan menjadi bahan bagi pimpinan menentukan langkah kedepan menciptakan stabilitas keamanan,” jelasnya saat dikonfirmasi Humas Polres Balangan.

Penulis : Achmad Wardana
Editor   : Drs. Hamsan
Publish : Yudha

Berita Terkait

Tuliskan Komentar