Brigjen Pol Drs. Aneka Pristafuddin resmi menjabat sebagai Wakapolda Kalimantan Selatan (Kalsel) menggantikan Brigjen Pol Nasri, SIK., MH. Brigjen Pol Drs. Aneka Pristafuddin resmi menjabat setelah menggelar upacara serah terima jabatan (Sertijab) di Aula Mathilda Batlayeri Mapolda Kalsel, Jum’at (9/11/2018).
Kapolda Kalsel Irjen Pol Drs. Yazid Fanani, M.Si memimpin langsung upacara sertijab ini. Upacara dimulai pukul 07.30 WITA dan dihadiri oleh seluruh Pejabat Utama Polda Kalsel dan seluruh Kapolres di wilayah hukum Polda Kalsel.
Brigjen Pol Nasri, SIK., MH yang sebelumnya menjabat sebagai Wakapolda Kalsel kini resmi menjabat sebagai Dir Samapta Korsabhara Baharkam Polri. Sementara Brigjen Pol Drs. Aneka Pristafuddin sebelumnya menjabat sebagai Dir Samapta Korsabhara Baharkam Polri.
Brigjen Pol Drs. Aneka Pristafuddin telah diambil sumpahnya dan menegaskan siap untuk mengemban tugas baru sebagai orang nomor dua di Polda Kalsel.
“Apabila melanggar sumpah ini akan menjadi konsekuensi di dunia dan akhirat,” kata Brigjen Pol Drs. Aneka Pristafuddin saat pengambilan sumpah di Polda Kalsel.
Penunjukan Brigjen Pol Drs. Aneka Pristafuddin sebagai Wakapolda Kalsel tertuang dalam telegram Kapolri tertanggal 14 Oktober 2018. Dalam telegram ST/261/II/2017 KEP/1541/X/2018, Brigjen Pol Nasri, SIK., MH diangkat menjadi Dir Samapta Korsabhara Baharkam Polri. Sementara Brigjen Pol Drs. Aneka Pristafuddin diangkat menjadi Wakapolda Kalsel.
Menurut Kapolda Kalsel Irjen Pol Drs. Yazid Fanani, M.Si mutasi dalam organisasi Polri merupakan hal yang wajar. Selain itu mutasi ini dalam rangka regenerasi dan penyegaran organisasi.
Penulis : Achmad Wardana
Editor : Drs. Hamsan
Publish : Brigadir Yudha Krisyanto