Kasubdit Dikyasa Ditlantas Polda Kalimantan Selatan AKBP Dra. Nina Rahmi M.M turun ke jalan menghimbau serta mengajak kepada pengguna sepeda motor berdisiplin pada saat melintasi di depan SD Pasar Lama 1 untuk berhati-hati pada saat mengendarai sepeda motor, jaga keselamatan diri sendiri maupun orang lain, taati peraturan rambu-rambu lalu lintas, kurangi angka kecepatan sepeda motor di karena kan banyaknya masyarakat maupun anak-anak yang mau menyeberang jalan zebra cross, jangan lupa nyalakan lampu utama sepeda motor, serta klik helm dan sabuk keselamatan (19/10/17). Karna bisa membahayakan pengguna jalan kaki lainya dan menyebabkan kecelakaan yang fatal tujuan hasil kegiatan ini agar selalu peduli keselamatan berlalu lintas, baik dari diri sendiri maupun pengguna jalan lainnya
Selain itu, pengguna jalan kaki harus budayakan tertib pada saat menyeberang jalan, jangan asal-asalan karna juga dapat membahayakan pengguna jalan kaki itu sendiri, harus kosentrasi jangan menggunakan handpone saat nyeberang jalan apalagi pada saat bercanda dengan teman atau orang lain.
Direktur Lalu lintas Polda Kalsel KOMBES POL. E. Zulpan S.IK.,M.SI, mentaati prosedur Lalu Lintas, membawa SIM serta STNK adalah salah satu cermin budaya bangsa tertib berlalu lintas sekali lagi patuhi rambu-rambu lalu lintas, karna keluarga menanti di rumah.
“STOP PELANGGARAN, STOP KECELAKAAN, KESELAMATAN UNTUK KEMANUSIAAN, SAFETY FOR HUMANITY”
Penulis: Bripda Sanjoyo
Editor: Drs.Hamsan
Publish: Bripda Sanjoyo