Kapolda Kalsel Melihat Kesiapan Peralatan SAR Shabara

oleh Humas Polda Kalsel
0 komentar-komentar

Kapolda Kalsel Brigjend Pol. Drs Agung Budi M, MSi melihat kesiapan peralatan system SAR yang dimiliki Dit.Shabara Polda Kalsel usai apel pagi, Senin (18/1) di Mapolda Kalsel.

Apel ini dalam rangka persiapan penanggulangan bencana banjir dengan memberikan bekal pengetahuan dan keterampilan kepada personil Polri dan PNS Polda Kalsel untuk dapat menanggulangi suatu insiden atau keadaan darurat dengan sumberdaya yang terbatas namun dapat digunakan secara lebih efektif dan efisien dan melaksanakan kegiatan Turjawali ( pengaturan penjagaan, pengawalan dan patroli) , Tipiring ( tindak pidana ringan), TPTKP ( Tindak pertama Tempat Kejadian perkara), SAR, pengamanan unjuk rasa, pengendalian massa, negosiator, dan bantuan satwa.

Gelar perlengkapan SAR dilakukan Senin (18/1) di Lapangan Mapolda Kalsel. Dengan menggelar kelengkapan SAR dalam rangka persiapan penanggulangan banjir, diharapkan adanya motivasi dan semangat kebersamaan. Sehingga dalam penanggulangan suatu keadaan bencana atau darurat banjir dapat dilaksanakan secara efektif, efisien dan terkoordinasi dengan baik.

Anang/tribratanewssar1sar2

Berita Terkait

Tuliskan Komentar