Balangan – Demi memastikan kelancaran dan terjaganya situasi keamanan pada pelaksanaan Haul Datu Kandang Haji, Kapolres beserta PJU Polres Balangan melakukan pengecekan di lokasi pelaksanaan kegiatan tersebut, Kamis (02/01/2020) pagi.
Hadir dalam kegiatan tersebut Kapolres Balangan AKBP Nur Khamid, SH, S.iK, MM, Kabag Ops AKP Indra Yuana, Kasat Lantas AKP Didik Yudi Prayitno, SH, Kasat Sabhara Iptu Agus Sulistyo, Kapolsek Juai Ipda Paisal Kadapi, SH, MH, serta didampingi oleh Kabid Lalu Lintas dan Angkutan Jalan Dishub Kab. Balangan, Unsur Muspika Kec. Juai dan Panitia Haul.
Seperti diketahui, Haul tersebut sendiri merupakan kegiatan Keagamaan yang rutin dilaksanakan setiap tahunnya dengan lokasi pelaksanaan berada di Kubah Datu Kandang Haji Desa Teluk Bayur Kec. Juai Kab. Balangan, sesuai dengan jadwal yang telah ditetapkan panitia kegiatan akan diselenggarakan pada hari Sabtu tanggal 04 Januari 2019 pukul 08.00 Wita.
Rangkaian kegiatan diawali dengan paparan Kapolsek Juai mengenai gambaran lokasi kegiatan Haul Datu Kandang Haji Tahun 2020, kemudian dilanjutkan pengecekan lokasi meliputi Kubah Datu Kandang Haji, jalur Lalu Lintas, Posko Pengamanan dan Kesehatan serta kantong – kantong parkir.
“Pastikan betul lokasi parkir dan untuk komando harus dari pihak Kepolisian sebagai poros utama pengamanan, untuk tenda – tenda yang sifatnya pelayanan harus segera terpasang paling lambat hari Jum’at tanggal 03 Januari 2020”, atensi Kapolres.
AKBP Nur Khamid juga menekankan untuk melakukan gladi pengamanan yang melibatkan semua unsur terkait pada hari Jum’at besok pada pukul 16.00 Wita dengan mengambil titik kumpul di Polsek Juai, tuturnya.
Penulis : Achmad Wardana
Editor : Drs. Hamsan
Publish : Bripka Yudha Krisyanto