Operasi Lilin Intan 2017 Kedepankan Tindakan Preemtif dan Preventif

oleh Humas Polda Kalsel
0 komentar-komentar

Polres Balangan – Secara serentak Polres jajaran Polda Kalimantan Selatan Melaksanakan apel gelar pasukan Operasi Lilin Intan – tahun 2017, seperti halnya Polres Balangan, Kamis (21/12/2017) 08.00 Wita.

Dalam apel gelar pasukan ini dipimpin langsung Kapolres Balangan AKBP Moh. Zamroni, S.iK, Operasi yang ditujukan guna meningkatkan pelayanan Promoter kepada masyarakat dalam menjalankan perayaan Natal dan tahun baru 2018 dengan melibatkan Polri 75 orang, TNI 6 orang, Dishub 6 Orang, Satpol PP 6 orang, Dinkes 3 Dokter dan 3 perawat. dan di dukung oleh Tim BPBD dan Damkar.

Turut hadir pada kegiatan tersebut Bupati Balangan yang diwakili oleh Asisten 1, Dandim 1001 Amuntai diwakili Kasdim, unsur FKPD, dan diikuti oleh Pleton TNI AD, pleton Sat Sabhara, Sat Lantas, Gabungan staf dan Polsek jajaran Polres Balangan, Pleton Sat Pol PP, Dishub , Security DKP, BPBD Balangan, dan Saka Bhayangkara Balangan.

Kapolres Balangan dalam kesempatan tersebut membacakan amanat Kapolri Jenderal H. Tito Karnavian “apel ini dilaksanakan sebagai pengecekan akhir kesiapan personel dalam melaksanakan operasi pengamanan perayaan Natal 2017 dan Tahun Baru 2018, baik pada aspek personel, sarana prasarana, anggaran serta keterlibatan unsur terkait seperti TNI, Pemda, dan mitra Kamtibmas lainnya. Banyak fokus pengamanan yang dilakukan selama operasi lilin berlangsung. Dan ini menjadi tantangan tugas bagi Polri dan seluruh elemen terkait, khususnya dalam menjaga dan mengamankan pelaksanaan ibadah Natal 2017 dan perayaan pergantian tahun 2018”, Kutip AKBP Moh. Zamroni, S.iK.

WhatsApp Image 2017-12-21 at 11.05.51

Operasi Lilin dimulai pada 23 Desember 2017 hingga 01 Januari 2018, dilaksanakan dengan mengedepankan tindakan preemtif dan preventif yang didukung kegiatan intelijen, serta penegakan hukum secara tegas dan profesional.

Personil harus mampu berikan kenyamanan dalam beraktivitas, baik di tempat ibadah, tempat tinggal, jalur lalu lintas jalur lalu lintas, lokasi wisata, maupun tempat–tempat lainnya. Lakukan tindakan proaktif dan antisipatif menghadapi ancaman aksi teror, penegakan hukum secara profesional dan proporsional dan perkuat sinergis antar instansi terkait.

Apel gelar pasukan operasi Lilin Intan 2017 berakhir pukul 08.30 Wita dan berlangsung dengan lancar dan kondusif dilanjutkan pengecekan pasukan dan sarana prasarana yang dipersiapkan dalam mendukung keberhasilan operasi Lilin Intan 2017.

Ditempat terpisah. Kapolres Balangan mengungkapkan, “Saya berharap, pelaksanaan operasi Lilin Intan 2017 ini dapat berjalan dengan baik dan lancar, sehingga masyarakat dapat merasakan dampak nyata dari pelayanan yang diberikan,” tutur AKBP Moh. Zamroni, S.iK saat dikonfirmasi Humas Polres Balangan.

Penulis : Achmad Wardana

Editor   : Drs. Hamsan

Publish : Yudha

Berita Terkait

Tuliskan Komentar