Personel Polda Kalsel Disebar Disetiap Rute yang Dilalui Presiden RI di Banjarmasin

oleh Humas Polda Kalsel
0 komentar-komentar

Sebanyak 723 personel gabungan dari Polda Kalsel dan Polresta Banjarmasin terus siaga di setiap titik dan jalan yang dilalui Presiden RI ketika melakukan kunjungan di Banjarmasin. Bahkan ketika rombongan Presiden RI, Joko Widodo tiba di Bandara Syamsudin Noor Banjarmasin di Banjarbaru, Jumat (15/9/2017) jam 10.00 wita. Petugas keamanan terlihat sigap dan stand by di titik-titik jalan mulai Bandara Syamsudin Noor hingga Mesjid Raya dan Kantor Wali Kota Banjarmasin termasuk arah luar kota Handil Bakti Kabupaten Batola tempat prosesi acara yang akan dilakukan presiden.

Kedatangannya ke Banjarmasin Kalimantan Selatan tidak lain dalam pembukaan Festival Anak Soleh Indonesia X.

Selain acara FASI, Jokowi juga akan memberikan Kartu Indonesia Sehat dan Kartu Indonesia Pintar di Pemko Banjarmasin dan juga menyerahkan sertifikat prona di Gedung Sultan Suriansyah Kayutangi Banjarmasin.

Terlepas dari itu, hari ini Jokowi juga akan makan siang di RM Sari Patin Kayutangi dan salat jumat di Masjid Raya Sabilal Muhtadin.

Melalui Paspampres, panitia diminta untuk menyediakan ruang atau mensterilkan ruangan di Sabilal, tepatnya di areal Badan Pengelola Masjid Sabilal Muhtadin. Dimungkinkan ruangan tersebut sebagai transitnya presiden.

Total ada sekitar 2.000 prajurit TNI termasuk dari Polri akan menjaga pengamanan dan demi kelancaran acara yang akan di hadiri presiden Jokowidodo.

Bahkan mereka sudah dibagi dan telah apel PAM pengamanan Presiden di Kantor Gubernur Banjarmasin. 2.000 orang tersebut adalah gabungan dari Paspampres, TNI Polri, dan instansi terkait unsur pemerintahan dan relawan.

Jadwal kegiatan Presiden RI di Kota Banjarmasin,

07.00 wib romb RI 1 + ibu berangkat dari Bandara Halim.

09.35 wib rombongan tiba di Bandara Syamsudinnoor.

09.45 wita rombongan menuju masjid raya sabilal muhtadin.

10.25 wita rombongan tiba di masjid sabilal muhtadin.

10.35 wita peresmian pembukaan FASI.

11.30 wita acara selesai.

11.49 wita rombongan menuju hotel Ratan in. Cad hotel golden tulip.

12.05 wita RI 1 menuju sabilal muhtadin.

12.15 wita RI 1 tiba di masjid sabilal muhtadin.

13.00 wita RI 1 dan rombongan makan siang di RM. Saripatin. Cadangan RM. Rudi Hartono, ibu negara menyusul.

13.30 wita rombongan RI 1 tiba di rumah makan.

14.15 wita rombongan menuju ke gedung Susu.

14.40 wita rombongan RI 1 tiba di gedung Susu.

14.45 wita RI 1 giat penyerahan sertifikat.

15.40 wita acara selesai.

15.45 wita rombongan RI 1 menuju pesanggrahan Indonesia pintar di kantor walikota banjarmasin.

17. 05 wita acara selesai.

17.10 wita rombongan RI 1 menuju bandara syamsudinnoor.

17.40 wita rombongan take off ke Boyolali.

Demikian saduran tulisan dari asops kodam.

 

penulis: chadli hakim

 

Berita Terkait

Tuliskan Komentar