Polda Kalimantan Selatan (Kalsel) menggelar rapat expose terakhir perencanaan pembangunan sejumlah fasilitas krusial di beberapa lokasi strategis. Rapat tersebut berlangsung pada Kamis (28/3/2024) pukul 16.00 WITA, di Aula Mathilda Batlayeri Polda Kalsel.
Rapat ini dipimpin langsung oleh Kapolda Kalsel Irjen Pol Winarto, S.H., M.H., dan dihadiri oleh Pejabat Utama Polda Kalsel, PT. Delta Buana, CV. Sembilan Dua Teknik, dan CV. Sketsa Nirindo Aditama selaku konsultan. Tujuan utama dari rapat ini adalah untuk merumuskan rencana pembangunan Gedung Presisi II, Rumah Dinas dan Pagar Direktorat Samapta, Kandang Satwa, serta Kantor Polsek di beberapa wilayah.
Salah satu fokus utama dari rapat tersebut adalah perencanaan pembangunan Gedung Presisi II. Gedung yang akan ditempati oleh Direktorat Reskrimum dan Direktorat Reskrimsus ini diharapkan mendukung tugas kepolisian di Kalimantan Selatan. Rencana ini menegaskan komitmen Polda Kalsel untuk meningkatkan efektivitas operasional dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat.
Selain itu, dalam rapat tersebut juga dibahas perencanaan pembangunan Rumah Dinas dan Pagar Direktorat Samapta Polda Kalsel. Tak hanya itu, pembahasan juga mencakup perencanaan pembangunan Kandang Satwa yang bertujuan untuk memfasilitasi kegiatan penanganan hewan yang terlibat dalam berbagai kasus kejahatan, serta pembangunan Kantor Polsek di beberapa wilayah, termasuk Polsek Kertak Hanyar (Polres Banjar), Polsek Rantau Badauh dan Polsek Anjir Pasar (Polres Batola).
Irjen Pol Winarto dalam kesempatan tersebut menekankan pentingnya kerjasama antar instansi dan partisipasi aktif dari seluruh pihak terkait dalam mewujudkan rencana pembangunan tersebut. Dia juga menegaskan komitmen Polda Kalsel dalam memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat serta meningkatkan kualitas penegakan hukum di wilayah Kalimantan Selatan.
Rapat perencanaan ini diharapkan dapat menjadi tonggak awal bagi implementasi rencana pembangunan tersebut, yang pada gilirannya akan membawa manfaat besar bagi efektivitas tugas kepolisian dan kesejahteraan masyarakat Kalimantan Selatan.
Penulis : Achmad Wardana
Editor : Kombes Pol Adam Erwindi, S.I.K., M.H.
Publish : Bripka Yudha Krisyanto, S.Kom.