Rakorbin Momentum Pembinaan SDM yang Berkualitas

oleh Humas Polda Kalsel
0 komentar-komentar

Kapolda Kalsel Brigjend Pol. Agung Budi M, membuka secara resmi kegiatan Rakorbin SDM Polda Kalsel di Aula Bhayangkara Selasa (1/12). Kegiatan rakorbin yang diselenggarakan selama dua hari ini diharapkan menjadi momentum personel Polri di lingkungan Polda Kalsel semakin profesional dan memiliki integritas. Hal ini sesuai dengan tema rakorbin yakni, melalui rakorbin mewujudkan SDM yang memilkiki kompetensi, berkarakter, serta berintegritas.

“Melalui rakorbin yang memiliki nilai strategis ada 6 hal yang harus dikembangkan yakni, optimalisasi rekrutmen, proses seleksi harus ketat, lakukan promosi jabatan secara proporsional, rasionalisasi personel, penerapan IT guna menunjang kegiatan, serta penilaian sistem kepangkatan yang baik dan proporsional,” tegasnya.

ginting/amidi

 

rakorbin 1

Rakorbin SDM Polda Kalsel di Aula Bhayangkara , Selasa (1/12). ginting

Berita Terkait

Tuliskan Komentar