Polres Balangan – Dalam memberikan pendidikan lalu lintas kepada para pelajar, Polantas Balangan sosialisasi peraturan tertib berlalu lintas yang dibawakan Kanit Dikyasa Brigadir Azhar, S.H, kepada pelajar SMA Ikhwanul Muslimin, Sabtu (10/3).
Sosialisasi ini diikuti lebih dari 80 Orang Siswa yang terdiri dari perwakilan beberapa kelas dan tentunya didampingi oleh dewan guru.
Oleh penyaji, Siswa dikenalkan dampak yang akan dialami apabila tidak mengindahkan peraturan yang sudah ditetapkan, selain itu pula, siswa diberkan tips aman untuk berkendara yang baik menuju ke sekolah.
Kegiatan sosisalisasi tersebut sebagai upaya preventif atau pencegahan adinya laka lantas terutama dikalangan remaja atau pelajar, karena kasus kecelakaan di jalan raya masih didominasi usia pelajar.
Mengharapkan melalui sosialisasi ini mampu memberikan pemahaman kepada generasi muda akan pentingnya menaati aturan berlalu lintas
Kapolres Balangan AKBP Moh. Zamroni, S.iK melalui Kasat Lantas AKP R. Sudarto membenarkan adanya sosialisasi keselamatan yang dilakukan personelnya tersebut.
“Dengan adanya sosialisasi ini, diharapkan para pelajar menjadi pelopor keselamatan berlalulintas baik di sekolah maupun di masyarakat. dengan menjadi pelopor keselamatan berlalulintas, ketertiban dan keselamatan di jalan raya dapat terwujud, ” ungkapnya
Penulis : Achmad Wardana
Editor : Drs. Hamsan
Publish : Yudha