Senyum Bahagia Fitri dapat Tiket Tempuh Strata 1 Gratis di Acara MRSF Polres Balangan

oleh Humas Polda Kalsel
0 komentar-komentar

tribratanews.kalsel.polri.go.id, Polres Balangan – Acara Millenial Road Safety Festival yang digelar Polres Balangan pada Minggu (3/3), memberikan kebahagian tersendiri bagi warga Gunung Pandau Kelurahan Paringin Kota Kabupaten Balangan.

Dia adalah Fitri Yopi, dirinya menerima beasiswa Strata 1 (S1) dari pengurus Universitas Nahdlatul Ulama Kalimantan Selatan di kabupaten Balangan.

Kapolres Balangan AKBP Moh. Zamroni, S.I.K, membenarkan adanya pemberian beasiswa tersebut oleh universitas NU.

“Pemberian beasiswa ini dilakukan pengurus Universitas saat acara Millenial Road Safety Festival, program ini bagus untuk perkembangan pendidikan khususnya di Balangan,” terangnya.

Ditempat terpisah, pengelola Universitas NU di Balangan bapak Slametno mengucapkan terimakasih yang telah memberikan kesempatan bagi universitas NU untuk berperan dalam acara MRSF tersebut.

“Kami berikan hadiah doorprize berupa 1 paket beasiswa Kuliah S1 sesuai jurusan yang diminati oleh pemenang,” terangnya.

Lebih lanjut dijelaskan Slametno, Pihaknya juga akan turut berpartisipasi lagi dengan memberikan hadiah doorprize berupa 2 paket beasiswa bagi peserta acara puncak MRSF di Banjarmasin pada 17 Maret 2019 mendatang.

“Kami juga sediakan doorprize berupa 2 paket beasiswa kuliah S1 diacara puncak MRSF di Banjarmasin tanggal 17 Maret 2019 mendatang,” tutupnya.

Berita Terkait

Tuliskan Komentar