Tingkatkan Stabilitas Keamanan, Satuan Sabhara Sasar Obyek Vital

oleh Humas Polda Kalsel
0 komentar-komentar

Polres Balangan – Menciptakan stabilitas keamaan di wilayah hukum Polres Balangan, Rabu Tanggal 4 April 2018, Pukul 09.00 hingga 13.00 Wita, tim patroli Sabhara Polres Balangan sasar obyek vital.

Empat orang personel Sabhara yag diketuai oleh Bripka Arif Hidayat, S.Sos mendatangi beberapa obyek vital di kecamatan Halong, Juai dan Paringin.

Dalam kegiatan patrolinya tersebut, petugas berdialog dengan petugas PDAM di kec. Paringin tentang keamanan dan menghimbau agar sportif saat menghitung kilometer kubik air.

Berdialog dengan Pegawai KUA kec. Juai tentang berita hoax dan menghimbau agar tidak mudah percaya dengan berita yg propokatif yang dikirim melalui media sosial

Selain itu, saat melakukan pengecekan di BRI unit Halong, petugas berdialog dengan security tentang sitkamtibmas di wilayah tersebut dan menghimbau agar selalu waspada saat melaksanakan tugas.

Imbauan untuk tidak melakukan tindak pidana perjudian dan konsumsi Narkoba maupun miras dilakukan kepada warga yang dijumpai petugas saat berpatroli di desa Binju dan Binjai Punggal kecamatan Halong.

Kapolres Balangan AKBP Moh. Zamorni, S.iK melalui Kasat Sabahara AKP Tukiman , S.H, membenarkan kegiatan personelnya tersebut dalam menciptakan stabilitas keamanan di wilayah hukum Balangan.

“Petugas terus memberikan sentuhan Kamtibmas kepada masyarakat dan obyek vital dengan imbauan bersama – sama Polri menjaga keamanan dalam berbagai bidang, segera hubungi Kepolisian apabila menjumpai kejadian, ” terangnya saat dikonfirmasi HUmas Polres Balangan.

Penulis : Achmad Wardana
Editor   : Drs. Hamsan
Publish : Brigadir Yudha Krisyanto

Berita Terkait

Tuliskan Komentar