67 Personil Polres Batola Pemegang Senpi Ikuti Tes Psikologi

oleh Humas Polda Kalsel
0 komentar-komentar

Pihak Kepolisian Daerah Kalimantan Selatan (Polda Kalsel) menguji psikologi 67 anggota Polres Barito Kuala (Batola), Kamis (5/10/2017) pukul 09.30 – 12.30 wita.

Tes ini terkait pinjam pakai senjata api (Senpi) dinas Polri bagi anggota Polres Barito Kuala (Batola), juga sebagai tes psikologi berkala, dan mapping psikologi anggota kepolisian.

 

Kapolres Barito Kuala Ajun Komisaris Besar Polisi (AKBP) Syahril Saharda, S.I.K., M.Si. pagi tadi menerima tim psikologi dari Polda Kalsel dalam rangka untuk tes psikologi personil Polres Batola.

Tim penguji dipimpin oleh Kepala Biro SDM Polda Kalimantan Selatan Komisaris Besar Polisi (Kombes Pol) Nanang Chadarusman, S.I.K., M.H.

Sebelum pelaksanaan Tim Psikologi Polda Kalsel yang dipimpin Karo SDM memberikan arahan tata cara pengisian naskah ujian psikologi dan membagikan lembar ujian kepada personil Polres Batola yang mengikutinya.

“Kegiatan tes psikologi direncanakan secara berkala guna menjaga profesionalitas personil dalam pelaksanaan tugas-tugas kepolisian,” jelas Karo SDM Polda Kalsel Kombes Pol Nanang Chadarusman, S.I.K., M.H.

Kapolres Batola AKBP Syahril Saharda, S.I.K., M.Si., yang membuka langsung ‘Pelaksanaan Tes Psikologi Pinjam Pakai Senpi Dinas Anggota Polri dan Konseling Psikoterapi Personil’ itu mengatakan tujuan dilaksanakannya tes psikologi adalah untuk mengetahui kondisi psikologi apakah yang bersangkutan layak atau tidak untuk dipinjam pakaikan senjata api dan untuk mengetahui kondisi mental dan kepribadian personil.

“Ini untuk diketahui kondisi mental dan kepribadian setiap personil,” kata Kapolres Batola.

 

Penulis : Achmad Wardana

Editor   : Drs. Hamsan

Publish : Brigadir Yudha Krisyanto

Berita Terkait

Tuliskan Komentar