Jaga Kesehatan, Bhayangkari Kalsel Ajak Donor Darah

oleh Humas Polda Kalsel
0 komentar-komentar

Terpusat di Aula Bhayangkari Mathilda Batlayeri, Senin (28/8/2017) Ketua Bhayangkari Daerah Kalimantan Selatan Ny. Hj. Ati Rachmat Mulyana memimpin langsung acara menyambut Hari Kesatuan Gerak Bhayangkari ke-65  (19 Oktober) dan Hari Ulang Tahun Polwan ke-69 (1 September) tahun 2017, sekitar 100 orang personil Polda Kalsel beserta Pengurus dan anggota Bhayangkari Daerah Kalsel menggelar rangkaian kegiatan Bakti Sosial Donor Darah yang akan disumbangkan kepada Palang Merah Indonesia (PMI).

Dalam kegiatan Bakti Sosial Donor Darah menyambut HKGB dan HUT Polwan ini juga turut hadir Kapolda Kalsel Drs. Rachmat Mulyana, Waka Polda Kalsel Kombes Pol Nasri, SIK, MH, Irwasda Polda Kalsel Kombes Pol Drs. Djoko Poerbo Hadijojo, M.Si, Ketua Bhayangkari Daerah Kalsel Ny. Hj. Ati Rachmat Mulyana, Wakil Ketua Bhayangkari Daerah Kalsel Ny. Lina Nasri, Wakil Ketua Yayasan Kemala Bhayangkari Daerah Kalsel Ny. Evi Poerbo Hadijojo, para Pejabat Utama Polda Kalsel serta para Pengurus Bhayangkari Daerah Kalsel dan para personil Polda Kalsel.

Ketua Bhayangkari Daerah Kalsel Ny. Hj. Ati Rachmat Mulyana mengatakan tujuan kegiatan dilaksanakan adalah salah satu rasa sosial serta proaktif Polri dan Bhayangkari terhadap masyarakat yang membutuhkan darah, serta mewujudkan keluarga kecil bahagia yang mau berbagi terhadap seluruh masyarakat.

“Selaku Ketua Bhayangkari Daerah Kalsel Ny. Hj. Ati Rachmat Mulyana, mengucapkan terima kasih kepada seluruh pengurus dan anggota Bhayangkari serta Tim Biddokkes Polda Kalsel dan PMI atas terselenggaranya dan lancarnya kegiatan ini,” kata Ketua Bhayangkari Daerah Kalsel Ny. Hj. Ati Rachmat Mulyana.

Ketua Bhayangkari Daerah Kalsel Ny. Hj. Ati Rachmat Mulyana berharap segala yang dilajukan bisa bermanfaat untuk masyarakat banyak, terkhususnya untuk masyrakat yang membutuhkan penambahan darah.

 

Penulis : Achmad Wardana

Editor   : Drs. Hamsan

Publish : Brigadir Yudha Krisyanto

Berita Terkait

Tuliskan Komentar