Kapolda Kalsel Resmikan Ruang Pelayanan BPKB di Syukuran HUT Lalu Lintas ke-62

oleh Humas Polda Kalsel
0 komentar-komentar

Jajaran Direktorat Lalu Lintas (Ditlantas) Polda Kalimantan Selatan (Kalsel) menggelar Syukuran Hari Ulang Tahun (HUT) Lalu Lintas Bhayangkara ke-62, Senin (25/9/2017).

Syukuran yang digelar dengan cara pemotongan tumpeng di Aula Bhayangkari Mathilda Batlayeri itu juga diisi dengan penampilan Tari Kontemporer, Selayang Pandang Sejarah Polantas Dari Masa ke Masa, Penandatanganan Prasasti Renovasi Ruang Pelayanan BPKB, Penampilan Kesenian Tradisional Madihin.

Selain itu Acara juga diisi dengan Pengumuman dan Penyerahan Hadiah Kepada Pemenang Lomba Duta Lalu Lintas, dan Penyerahan Tali Asih Kepada Anak-Anak Panti Asuhan.

Syukuran ini merupakan puncak HUT Lalu Lintas Bhayangkara ke-62 yang digelar Polda Kalimantan Selatan melalui Direktorat Lalu Lintas. Sebelumnya Ditlantas menggelar beragam kegiatan dalam memeriahkan HUT yang bertema “Indonesia aman, selamat, tertib, dan lancar melalui moderniasasi Polantas sebagai impelementasi tahun keselamatanan untuk kemanusiaan itu”.

Seabrek kegiatan itu meliputi donor darah, bakti Sosial, hingga Pemilihan Duta Lalu Lintas.

Dalam sambutannya Kapolda Kalimantan Selatan Brigjen Pol Drs. Rachmat Mulyana mengatakan Moderniasasi Polantas ditujukan untuk mewujudkan keamanan, keselamatan, ketertiban dan kelancaran berlalu lintas secara modern dan berbasis teknologi informasi menjadi tolok ukur keberhasilannya.

“Polri telah mengembangkan beberapa layanan berbasis teknologi informasi untuk mewujudkan pelayanan yang cepat, tepat, akurat, transparan, akuntabel, serta mudah diakses, baik pada bidang penegakkan hukum maupun bidang keamanan dan keselematan berlalu lintas,” kata Kapolda Kalsel.

Sementara itu Direktur Lalu Lintas Kombes Pol E Zulpan, S.I.K., M.Si menyampaikan beberapa kegiatan, pembangunan fisik dan program-program berbasis tekhnologi informasi yang dapat meningkatan pelayanan kepada masyarakat diantaranya : Pembangunan RTMC Polda Kalsel, Pembangunan Gedung Satpas Km.21, SI Praktis Polres Tanah Bumbu, Layanan Samsat Corner dan SIM Corner, Layanan BPKB Door to Door Ditlantas Polda Kalsel, Penghargaan Piala Wahana Tata Nugraha,Program E-Tilang dan E-Samsat, Patroli Sepatu Roda Polwan / Skate Line Patrol, dan Renovasi Gedung Pelayanan BPKB.

 

Penulis : Achmad Wardana

Editor   : Drs. Hamsan

Publish : Brigadir Yudha Krisyanto

Berita Terkait

Tuliskan Komentar