Berbagi kepada sesama apalagi yang membutuhkan perhatian adalah bentuk kepedulian, hal itulah yang dilakukan oleh Polwan anggota Bhabinkamtibmas Polsek Amuntai Kota yang dikenal dekat warga binaannya Bripka Rizky Amalia di Jumat (3/11/2017) pukul 07.00 – 08.00 wita bertempat di Jalan Khuripan Depan Bank BRI Kecamatan Amuntai Tengah Kabupaten HSU dan Rumah Sakit Pembalah Batung Amuntai.
Kegiatan sosial dari Bhabinkamtibmas Polsek Amuntai Kota ini dilakukan bersama Komunitas Si Jum Amuntai (Sedekah Nasi Bungkus Hari Jumat). Kegiatan sedekah nasi bungkus ini rutin dilaksanakan setiap hari Jumat.
Dalam kegiatan ini Bripka Rizky Amalia ikut berpatisipasi membagikan nasi bungkus kepada masyarakat Amuntai khususnya bagi masyarakat yang kurang mampu, petugas kebersihan, tukang sayur, tukang beca, tukang ojek yang melewati Jalan Khuripan dan juga masyarakat yang ada di Ruang Kelas 3 Rumah Sakit Pembalah Batung Amuntai.
Kegiatan ini dilaksanakan dengan harapan dapat menebar kebaikan dan memberikan manfaat bagi sesama. Selain itu dalam kesempatan itu Bripka Rizky Amalia juga membantu mengatur arus lalu lintas agar tidak ada penumpukan kendaraan bermotor yang dapat mengakibatkan kemacetan di jalan sekitar pelaksaan kegiatan tersebut. Bripka Rizky Amalia juga memberikan himbauan kepada anggota Si Jum Amuntai dan pengguna jalan agar selalu berhati-hati dalam berkendara dan selalu mengutamakan keselamatan.
Bakti Sosial berlangsung aman, tertib dan lancar bersama Komunitas Si Jum Amuntai (Sedekah Nasi Bungkus Hari Jumat) yang diikuti oleh 20 orang. (Polres HSU)
Penulis : Achmad Wardana
Editor : Drs. Hamsan
Publish : Brigadir Yudha Krisyanto