Menjelang Hari Raya Natal 2017 dan Tahun Baru 2018, Kepolisian Daerah Kalimantan Selatan (Polda Kalsel) melalui Direktorat Lalu Lintas bersama Dinas Perhubungan (Dishub) melakukan pemeriksaan kendaraan terutama angkutan barang, Rabu (20/12/2017) pukul 09.00 wita.
Inspeksi pemeriksaan angkutan barang (ramp check) dilakukan Unit Pelaksanaan BPTD Liang Anggang Banjarbaru, dipimpin Direktur Lalu Lintas Polda Kalimantan Selataan Kombes Pol E.Zulpan, SIK, M.Si. diwakili Kasubdit Dikyasa AKBP Dra. Nina Rahmi bersama Angggota Dinas Perhubungan (Dishub).
Dir Lantas Polda Kalsel Kombes Pol E.Zulpan, SIK, M.Si. diwakili Kasubdit Dikyasa AKBP Dra. Nina Rahmi mengatakan, menjelang Natal dan Tahun Baru kerap terjadi peningkatan arus angkutan barang maupun arus angkutan penumpang di jalan raya.
Hal itu dilakukan untuk memastikan kendaraan angkutan laik jalan, distribusi sembako lancar, dan tidak membawa barang-barang berbahaya
Perlu diketahui kecelakaan lalu lintas secara umum dapat disebabkan oleh beberapa faktor antara lain manusia, kendaraan, lingkungan dan jalan. Salah satu faktor kecelakaan dari kendaraan yaitu kondisi kendaraan yang tidak memenuhi persyaratan teknis laik jalan.
Oleh karena itu kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan keselamatan bertransportasi, serta dalam rangka persiapan laik kendaraan angkutan menjelang Natal 2017 dan Tahun Baru 2018 dan sebagai upaya menekan angka kecelakaan lalu lintas yang antara lain melibatkan kendaraan angkutan barang yang tidak layak jalan.
Pihaknya juga turut memeriksa barang muatan angkutan barang. “Mengantisipasi agar jangan ada barang berbahaya yang dibawa. Kita pastikan muatan yang dibawa berizin dan tidak melanggar aturan muatan,” ucap Dir Lantas Polda Kalsel Kombes Pol E.Zulpan, SIK, M.Si. diwakili Kasubdit Dikyasa AKBP Dra. Nina Rahmi.
Penulis : Achmad Wardana
Editor : Drs. Hamsan
Publish : Brigadir Yudha Krisyanto