Amankan Natal 2017, Brimob Polda Kalsel Patroli Gereja-Gereja

oleh Humas Polda Kalsel
0 komentar-komentar

Natal dan Tahun Baru 2018 merupakan ajang penghelatan dipenghujung tahun 2017. Semua kegiatannya harus aman dan terkendali. ‘’Momen dua acara tersebut, Polda Kalimantan Selatan menggelar Operasi Lilin Intan 2017’’.

Personil yang dilibatkan untuk pengamanan Natal dan Tahun Baru 2018, sedikitnya 1.500 petugas gabungan termasuk personil Satuan Brimob Polda Kalimantan Selatan.

Satuan Brimob Polda Kalimantan Selatan yang dipimpin Dansat Brimob Polda Kalimantan Selatan Kombes Pol Rachmat Hendrawan, S.I.K., M.M. menggelar Patroli Team Patar Subden 2 Den B Pelopor di Gereja wilkum Polres Tabalong, Senin (25/12/2017) pukul 10.00 wita.

Patroli ini dipimpin oleh Kasubden 2 Den B Pelopor AKP Boma Wedhayanto, SE.,SIK. Yang dimaksudkan untuk mengamankan aktifitas warga khususnya Kaum Kristiani yang ingin melaksanakan Perayaan Natal 2017 di Gereja.

Terlebih guna mengantisipasi kemacetan arus lalu lintas. Dan lagi bersamaan liburan sekolah dan liburan panjang. ‘’Peningkatan aktifitas warga di hari tertentu dan jam-jam sibuk. Hal itu karena lonjakan volume kendaraan yang melintas.

Kata Dansat Brimob Polda Kalimantan Selatan Kombes Pol Rachmat Hendrawan, S.I.K., M.M. diwakili Kasubden 2 Den B Pelopor AKP Boma Wedhayanto, SE.,SIK. mengatakan pihaknya melakukan upaya deteksi secara terbuka. Masing-masing voting anggota Brimob Polda Kalsel ditempatkan pada pos pengamanan, pelayanan dalam kegiatan Operasi Lilin Intan kali ini. “Di pos pengamanan personil Brimob disebar di Gereja maupun di wilayah keramaian atau yang dianggap rawan kejahatan kriminal,” kata Dansat Brimob Polda Kalimantan Selatan Kombes Pol Rachmat Hendrawan, S.I.K., M.M. diwakili Kasubden 2 Den B Pelopor AKP Boma Wedhayanto, SE.,SIK.

Selain itu tambah Dansat Brimob Polda Kalimantan Selatan Kombes Pol Rachmat Hendrawan, S.I.K., M.M. diwakili Kasubden 2 Den B Pelopor AKP Boma Wedhayanto, SE.,SIK., selama Operasi Lilin Intan 2017, petugas khususnya Satuan Brimob akan melakukan patroli Pengamanan.

Yang tak kalah pentingnya, selama Natal pengamanan Gereja ditingkatkan oleh tim petugas anggota Polri khususnya Satuan Brimob,” papar Dansat Brimob Polda Kalimantan Selatan Kombes Pol Rachmat Hendrawan, S.I.K., M.M. diwakili Kasubden 2 Den B Pelopor AKP Boma Wedhayanto, SE.,SIK.

 

Penulis : Achmad Wardana

Editor   : Drs. Hamsan

Publish : Brigadir Yudha Krisyanto

Berita Terkait

Tuliskan Komentar