Hadiri Rapat Laporan Pertanggungjawaban APBDesa Bentuk Pengawasan Bhabinkamtibmas Desa Sebamban Baru Terhadap Dana Desa

oleh Humas Polda Kalsel
0 komentar-komentar

Brigadir Zaenul Ari Purwanto selaku Babinkamtibmas Desa Sebamban Baru Polsek Kintap Polres Tanah Laut menghadiri Rapat Dalam Rangka Laporan pertanggungjawaban APBDesa tahun 2017, bertempat di Aula Kantor Desa Sebamban Baru Kecamatan Kintap Kabupaten Tanah Laut, Selasa (23/1/2018).

Kegiatan tersebut di hadiri Forkopicam, Perangkat Desa, BPD, LPM, Tokoh Masyarakat, Tokoh Pemuda, Ketua RW dan RT, Bhabinkamtibmas dan Babinsa.

Pada kesempatan itu dilaksanakan Acara Laporan pertanggungjawaban APBDesa tahun 2017, Penyampaian LKPD (Laporan Keterangan Pertanggungjawaban Desa) tahun 2017, Laporan LPPD (Laporan Penyelenggaraan Pemerintah Desa)  tahun 2017 dan Pembahasan Raperdes APBDesa tahun 2018.

Diharapkan dengan dilaksanakan kegiatan ini dapat terciptanya transparansi dalam penggunaan dan pengelolaaan dana desa, meminimalisir terjadinya penyalahgunaan anggaran desa dan mewujudkan sinergitas antara tiga pilar desa sehingga tercipta kamtibmas yg kondusif di Wilayah Hukum Polres Tanah Laut. (Polres Tala)

 

Penulis : Achmad Wardana

Editor   : Drs. Hamsan

Publish : Brigadir Yudha Krisyanto

Berita Terkait

Tuliskan Komentar