Brigadir Agil Eryadi selaku anggota Bhabinkamtibmas melaksanakan sambang di Desa Pulau Alalak Kecamatan Alalak Kabupaten Batola, Selasa (30/1/2018).
Hal ini dilakukan Babhinkamtibmas dalam menjalin keakraban dengan warga binaannya.
Selain itu, dengan sambang anggota Bhabinkamtibmas juga dapat mengetahui situasi dan kondisi di wilayah binaannya.
Dengan sambang pula sebagai langkah deteksi dini jika di desa binaannya terdapat masalah maka dapat diselesaikan secara dini dengan cara bermusyawarah.
Seperti yang disampaikan Brigadir Agil Eryadi dalam sambangnya kepada masyarakat untuk selalu menanamkan nilai-nilai Pancasila dalam kehidupan sehari-harinya.
Ia juga mengimbau masyarakat untuk berpartisipasi dalam menjaga keamanan dan ketertiban di wilayahnya.
Kapolsek Berangas IPDA ABDULLAH AKHSANUN NIAM, SH berharap dengan kegiatan sambang dapat terjalin kemitraan antara Polisi dengan masyarakat dalam menjaga situasi yang aman dan kondusif di wilayah. (Polres Batola)
Penulis : Achmad Wardana
Editor : Drs. Hamsan
Publish : Brigadir Yudha Krisyanto