Sat Polairud Polres HSU Peduli Kaum Duafa

oleh Humas Polda Kalsel
0 komentar-komentar

Kegiatan peduli terhadap warga kurang mampu dilakukan jajaran atuan Kepolisian Perairan dan Udara (Satpolairud) Polres Hulu Sungai Utara (HSU) dengan rutin melaksanakan program Peduli Duafa.

Dengan Peduli Duafa ini personel Sat Polairud Polres HSU secara bergiliran menyambangi langsung warga kurang mampu ke rumahnya.

Dir Polairud Polda Kalsel Kombes Pol I Made Sukawijaya, SIK., M.Si melalui Kapolres HSU AKBP Ahmad Arif Sopiyan, S.I.K diwakili Kasat Polairud Polres HSU Iptu Sunarjo, Sabtu (26/1/2019), membenarkan, ada program peduli terhadap warga kurang mampu yang ada di wilayahnya.

Menurutnya, dengan program ini selain melakukan silaturahmi dengan langsung menyambangi warga di rumahnya, juga ada pemberian sembako.

Untuk pekan ini ada dua kali dilaksanakan di wilayah Desa Paminggir, Kecamatan Paminggir, Kabupaten HSU.

Warga yang disambangi, Mardat, warga RT.01 Desa Paminggir yang hidup di bawah garis kemiskinan mempunyai 1 istri dan 3 orang anak dan mengalami tuna grahita.

Kemudian juga menyambangi, Pridy, di RT.3 Desa Paminggir, Kecamatan Paminggir, Kabupaten HSU.

“Dengan adanya kepedulian anggota Satpolairud Polres HSU ini diharapkan dapat membantu meringankan beban mereka,” kata Kasat Polairud Polres HSU Iptu Sunarjo. (Polres HSU)

 

Penulis : Achmad Wardana

Editor   : Drs. Hamsan

Publish : Brigadir Yudha Krisyanto

Berita Terkait

Tuliskan Komentar