Anggota Polsek Berangas Berbagi Jumat Berkah Pada Masyarakat

oleh Humas Polda Kalsel
0 komentar-komentar

Berbagi dengan sesama tidak perlu muluk-muluk, hal itulah yang dilakukan oleh Bhabinkamtibmas Aipda M. Asbi Sadiki anggota Polsek Berangas Polres Barito Kuala (Batola).

Diawal dari donator masyarakat sekitar yang mampu dan di support oleh Kapolsek Berangas, anggota Bhabinkamtibmas Polsek Berangas ini mengajak warga yang mampu untuk bersedekah kepada warga yang tidak mampu melalui Bhabinkamtibmas hingga akhirnya kegiatan ini sudah berjalan selama 1 (satu) bulan dari bulan September sampai sekarang yang berjalan terus di setiap hari Jumat.

Kegiatan di Jumat Berkah ini menyebar dari warga lain yang mengetahui dari mulut ke mulut serta dari media sosial (medsos) seperti BBM dan FB. Anggota Bhabinkamtibmas di Jumat Berkah ini yakni berbagi sembako yang disambut kebahagiaan oleh para warga. Melihat antusiasnya warga menyambut kegiatan ini, donator dengan sendirinya datang kepada Bhabinkamtibmas untuk menyisihkan uang yang akan di belikan sembako untuk warga khususnya Desa Semangat Dalam, Desa Semangat Karya dan Desa Semangat Bakti di Kecamatan Alalak Kabupaten Batola.

Setelah terkumpulnya sembako selanjutnya setiap hari Jumat sembako yang terkumpul itu pun di bagikan kepada para fakir miskin, janda-janda tua dan orang tidak mampu lainnya. Para penerima ada 2-3 orang, rata-rata dana yang dapat dihimpun sekitar Rp. 300-500 ribu namun apabila ada dana lebih tersebut di simpan oleh Bhabinkamtibmas yang di rencanakan untuk kegiatan selanjutnya.

 

Penulis : Achmad Wardana

Editor   : Drs. Hamsan

Publish : Brigadir Yudha Krisyanto

Berita Terkait

Tuliskan Komentar