Najamudin (40) dan Istrinya Lia (38) adalah pasangan Suami Istri yang tinggal di Desa Damar Indah Kecamatan Sungai Loban Kabupaten Tanah Bumbu, Kamis (8/2/2018).
Najamudin bersama istrinya bekerja sebagai buruh tani dan saat ini menanggung beban karna putri tercintanya yang bernama Dwi Lia Maysa Ayu (9) menderita penyakit Disabilitas sehingga tidak bisa beraktifitas sama sekali, hanya bisa berbaring dan selalu dalam pangkuan ibunya.
Mereka tinggal dalam satu rumah keluarga. Untuk makan sehari-hari selain dari hasil ayahnya bekerja, mereka juga mendapatkan bantuan dari tetangga dan saudara.
Kapolsek Sungai Loban Iptu H.Tony Haryono,SE., M.M. dan Bhabinkamtibmas Desa Damar Indah Bripda Deva yang mendapatkan informasi tersebut langsung mengunjungi rumah Bapak Najamudin, “Kami mendengar kabar tentang keluarga tersebut sehingga menyempatkan menjenguk yang bersangkutan, sekedar membantu Sembako dan uang tunai, serta memberi semangat agar tetap tabah menerima cobaan dari Yang Kuasa,” tutur Kapolsek Sungai Loban Iptu H.Tony Haryono,SE., M.M. (Polres Tanbu)
Penulis : Achmad Wardana
Editor : Drs. Hamsan
Publish : Brigadir Yudha Krisyanto