Kapolres Kotabaru AKBP Suhasto, S.IK., M.H diwakili Wakapolres Kotabaru Kompol Arief Prasetya S.I.K., M.Med.Kom beserta para Pejabat Utama Polres Kotabaru bersilaturahmi ke Pondok Pesantren (Ponpes) Nurul Absor Kotabaru, Senin (14/1/2019).
Kedatangan pihak Polres ini pun disambut baik oleh Pengasuh Ponpes Nurul Abshor yaitu Kyai Haji Yusi Firmani. Kedatangannya bertujuan untuk berkoordinasi agar tempat ibadah tidak dipergunakan untuk berpolitik dan dilakukan untuk kepentingan Kampaye, Issue Hoax, Sara, dan Radikalisme serta meminta doa agar kondisi dan suasana di wilayah Kotabaru tetap kondusif, terutama menjelang Pemilu 2019.
“Saya mewakili Bapak Kapolres Kotabaru AKBP Suhasto, S.IK., M.H bersilaturahmi kepada Kyai Haji Yusi Firmani. Dengan maksud memohon do’a semoga wilayah hukum Kotabaru tetap kondusif dan dijauhkan dari bala dan mara bahaya. Karena do’a dari para Ulama Insya Allah diijabah oleh Allah SWT,” kata Wakapolres.
“Selain itu juga kami menghimbau untuk menciptakan kerukunan umat beragama pada Pemilu 2019, karena itu polisi akan bersinergi dengan para Ulama dan para Kyai untuk mencegah gangguan keamanan dan menolak tempat ibadah digunakan untuk kepentingan Kampanye, Issue Hoax, Sara dan Radikalisme,” lanjutnya.
Sementara Kyai Haji Yusi Firmani mengungkapkan sinergi Pemerintah terutama aparat keamanan dan para Tokoh Masyarakat serta Ulama mutlak dibutuhkan demi persatuan umat.
“Maka dari itu kami mengharapkan dengan do’a para Kyai dan peran serta Ulama semoga tak terjadi gangguan keamanan. Karena Ulama memiliki peran penting untuk memberikan pendidikan pada masyarakat,” tutup Wakapolres Kotabaru Kompol Arief Prasetya S.I.K., M.Med.Kom. (Polres Kotabaru)
Penulis : Achmad Wardana
Editor : Drs. Hamsan
Publish : Brigadir Yudha Krisyanto