Informasi Bahaya Narkoba Dipahami Warga Awayan

oleh Humas Polda Kalsel
0 komentar-komentar

Balangan – Upaya memberantas peredaran Narkoba di Bumi Sanggam masif dilakukan Polres Balangan melalui kegiatan penyuluhan narkoba kepada para pemuda dan remaja yang digawangi Satuan Binmas, Rabu (25/12) malam.

Dipimpin Kasat Binmas Iptu Bambang Yunus, kegiatan dimulai sekira jam 21.00 hingga 23.00 Wita di halaman kantor desa Merah Kec. Awayan Kabupaten Balangan.

Dihadiri Perangkat desa Merah dan warga 50 orang, Kasat Binmas dan anggota Satbinmas Polres Balangan memberikan penyuluhan bahaya Narkoba bagi kelangsungan hidup baik bagi diri sendiri maupun lingkungan sekitar.

Saat seseorang mulai mengonsumsi narkoba, terdapat kemungkinan besar untuk mengalami kecanduan. Makin lama, pengguna akan membutuhkan dosis yang lebih tinggi demi dapat merasakan efek yang sama. Ketika efek narkoba mulai hilang, pengguna akan merasa tidak nyaman akibat munculnya gejala putus obat dan akan ingin kembali memakainya.

Selain berpengaruh pada tubuh, bahaya narkoba juga dapat menyebabkan hal-hal yang mengganggu kualitas hidup seseorang. Misalnya, pecandu rentan mengalami masalah di kantor, sekolah atau keluarga, kesulitan keuangan, hingga berurusan dengan pihak kepolisian karena melanggar hukum.

“Penggunaan obat-obatan terlarang harus segera dihentikan, Orang yang sudah telanjur kecanduan narkoba, dapat disembuhkan dengan cara melakukan rehabilitasi. Badan Narkotika Nasional(BNN) sudah menyediakan layanan rehabilitasi bagi pecandu narkoba,” pungkasnya.

Bagi warga yang hendak mengetahui informasi lebih lanjut dapat mencari informasi melalui website BNNRI khusus rehabilitasi yaitu http://www.babesrehab-bnn.info/

 

Penulis : Achmad Wardana

Editor   : Drs. Hamsan

Publish : Bripka Yudha Krisyanto

Berita Terkait

Tuliskan Komentar