Jumat Berbagi, Satlantas Polres Batola Berbagi Kepada Warga Terdampak Pandemi Covid-19

oleh Humas Polda Kalsel
0 komentar-komentar

Polres Barito Kuala, Polda Kalsel – Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Barito Kuala (Batola) melaksanakan Jum’at Berbagi di seputaran Kota Marabahan, Jum’at (26/2/2021) pukul 07.00 s/d 08.00 Wita.

Kapolres Batola AKBP Lalu Moh Syahir Arif, S.I.K, M.M. melalui Kasat Lantas Polres Batola AKP Didiek Yudi Prayitno, S.H. mengatakan kegiatan Jum’at Berbagi kali ini pihaknya membagikan makanan siap saji sebanyak 50 bungkus di Pangkalan becak depan RSU Abdul Aziz Marabahan dan Pangkalan ojek Terminal Marabahan.

Dalam kegiatan Jum’at Berbagi ini Kasat Lantas Polres Batola AKP Didiek Yudi Prayitno, S.H. didampingi Kanit Regident Ipda Arif Muslim beserta Anggota Satlantas Polres Batola dengan menggunakan sarana R4 Dinas Polres Batola.

Kasat Lantas menuturkan dengan kegiatan ini Polri khususnya Polres Batola dapat berbagi kepada sesama terutama masyarakat menengah ke bawah yang terdampak Covid-19 dan juga sekaligus sebagai upaya untuk rasa kebersamaan antar sesama serta terwujudnya rasa aman dan nyaman di tengah-tengah masyarakat karena saling bantu meringankan beban akibat Pandemi Covid-19.

 

Penulis : Achmad Wardana

Editor   : Drs. Hamsan

Publish : Bripka Yudha Krisyanto

Berita Terkait

Tuliskan Komentar