Innalillahi wainnalillahi Rojiun. Kapolda Kalimantan Selatan Brigjen Pol Drs. Rachmat Mulyana beserta seluruh Jajaran Polda Kalimantan Selatan berduka. Salah satu penderita Leukimia dan Kanker Tulang yang di rawat di ruangan anak Hermatologi Onkologi Tulip RS Ulin Banjarmasin yang beberapa waktu lalu dijengung oleh Kapolda Kalsel kini telah tenang berada di pangkuan Tuhan Yang Maha Esa.
Siti Fatimah (8) bocah asal Desa Bihara, Kecamatan Awayan, Kabupaten Balangan, Provinsi Kalimantan Selatan penderita Leukimia dan Kanker Tulang ini berpulang kepangkuan Tuhan Yang Maha Esa pada Sabtu (2/9/2017) sekitar pukul 22.50 wita.
Jenazah Siti Fatimah diberangkatkan dengan ambulan RSUD Ulin Banjarmasin, Minggu (3/9/2017) sekitar pukul 00.00 wita dan tiba dirumah duka di Desa Bihara, Kecamatan Awayan, sekitar pukul 04.00 wita dengan disambut puluhan warga.
Rencananya jenazah Siti Fatimah akan dimakamkan di pemakaman setempat sekitar pukul 10.00 wita.
Sementara itu, sang Kakak Maswi (12) yang selama ini dengan sabar dan setia menjaga dan menemani adiknya melawan penyakit yang menggerogoti tubuhnya, tidak mampu membendung tangis kesedihannya, saat melihat adiknya menghembuskan nafas terakhir.
Cerita Fatimah (8) dan Maswi (12), dalam beberapa hari terakhir, mendapatkan perhatian dan simpati yang cukup mendalam dari sebagian masyarakat dan pejabat di Kalimantan Selatan.
Para pemuka daerah, mulai dari Kapolda Kalimantan Selatan Brigjen Pol Drs. Rachmat Mulyana, Wakil Gubernur Kalimantan Selatan Drs. H. Rudy Resnawan, M.B.A, DPRD, Bupati, dan pejabat lainnya, silih berganti menjenguk Siti Fatimah dan memberikan semangat kepada Maswi sang kakak, yang masih berusia 12 tahun, yang selalu menemani dan menjaga adiknya yang penderita Leukimia dan Kanker Tulang dan sudah sebulan berada di RSUD Ulin melawan penyakitnya.
Perjuangan Maswi yang harus mengurus adik dan kedua orang tuanya, yang juga sakit, ditambah rumahnya yang terbakar, mendapat simpati luar biasa, sehingga terkumpul dana bantuan tidak kurang dari Rp.120 juta.
Penulis : Achmad Wardana
Editor : Drs. Hamsan
Publish : Brigadir Yudha Krisyanto