Wakapolda Kalsel Hadiri Peringatan Hari Jadi Provinsi Kalimantan Selatan Ke-67 Tahun 2017

oleh Humas Polda Kalsel
0 komentar-komentar

Kepala Kepolisian Daerah Kalimantan Selatan Brigjen Pol Drs. Rachmat Mulyana yang diwakili Wakil Kepala Kepolisian Daerah Kalimantan Selatan Kombes Pol Nasri., S.I.K., M.H, ikut menghadiri Peringatan Hari Jadi Provinsi Kalimantan Selatan yang ke-67 di Lapangan Kantor Gubernur Provinsi Kalimantan Selatan, Banjarmasin, Senin (14/8/2017).

Acara yang juga dihadiri Gubernur Kalimantan Selatan H. Sahbirin Noor, Ketua TP PKK Kalimantan Selatan, Hj Raudhatul Jannah Sahbirin Noor, Wakil Gubernur Kalimantan Selatan beserta istri, para Pejabat Pemerintah Provinsi Kalimantan Selatan, Kepala BNNP Kalsel Drs Marsauli Siregar, SH, Ketua DPRD Kalsel, Kajati Kalsel, Kajari Kalsel, Danrem 101 Antasari, Danlanal, Danlanud, Kepala Kementerian Hukum dan HAM Kalsel, Kapolresta Banjarmasin Kombes Pol Anjar Wicaksana S, SIK, M.I.P, Kapolres Tanah Laut AKBP Sentot Adi Dharmawan S.IK,MH, para Pejabat Utama Polda Kalsel dan Jajaran serta seluruh instansi terkait lainnya itu dimeriahkan dengan penampilan Dram Band.

Selain itu pada kesempatan itu juga dilakukan pemotongan tumpeng oleh Gubernur Kalsel H. Sahbirin Noor dan Ketua TP PKK Kalsel Hj Raudhatul Jannah Sahbirin Noor, serta juga penampilan atraksi pesawat oleh TNI Angkatan Udara Kalimantan Selatan.

 

Penulis : Achmad Wardana

Editor   : Drs. Hamsan

Publish : Brigadir Yudha Krisyanto

Berita Terkait

Tuliskan Komentar