Kepala Kepolisian Daerah Kalimantan Selatan Brigadir Jenderal Polisi Drs. Rachmat Mulyana bersama Ibu Ketua Bhayangkari Daerah Kalimantan Selatan Ny. Hj. Ati Rachmat Mulyana dan para Pejabat Utama Polda Kalimantan Selatan mengikuti upacara penaikan bendera merah putih yang digelar oleh Pemerintah Provinsi Kalimantan Selatan dalam rangka memperingati HUT Kemerdekaan Republik Indonesia ke-72 tingkat Provinsi Kalimantan Selatan, Kamis (17/8/2017) pukul 10.00 wita.
Kegiatan ini berlangsung di Halaman Kantor Gubernur Kalimantan Selatan dan yang bertindak sebagai Inspektur Upacara penaikan bendera merah putih adalah Gubernur Kalimantan Selatan H. Sahbirin Noor, dan Komandan Upacara dari Pasukan TNI.
Selain Gubernur Kalsel H. Sahbirin Noor, Ketua Tim Penggerak PKK Provinsi Kalsel Ibu Hj. Raudatul Jannah, SKM, Kapolda Kalsel Brigjen Pol Drs. Rachmat Mulyana, Ibu Ketua Bhayangkari Daerah Kalsel Ny. Hj. Ati Rachmat Mulyana, kegiatan itu juga dihadiri Wakil Gubernur Kalsel H. Rudy Resnawan, para Forkopimda Kalsel, Pejabat Utama Polda Kalsel, para undangan dan peserta upacara yang diikuti oleh pasukan, Polri, TNI, Sat Pol PP, Sar, Menwa dan para siswa.
Pada kesempatan itu para hadirin peserta upacara penaikan bendera merah putih lebih dulu disuguhkan dengan teater tentang Perjuangan Pahlawan Kalimantan Selatan H. Hasan Basri dalam berjuang melawan para penjajah untuk mempertahankan NKRI khususnya wilayah Kalimantan Selatan.
Peringatan HUT Republik Indonesia ke-72 diakhiri dengan upacara penurunan bendera merah putih yang dilaksanakan pukul 17.00 wita.
Penulis : Achmad Wardana
Editor : Drs. Hamsan
Publish : Brigadir Yudha Krisyanto