Kapolda Kalsel Pantau Kamtibmas dan Kamseltibcar Lantas Malam Pergantian Tahun

oleh Humas Polda Kalsel
0 komentar-komentar

Kapolda Kalimantan Selatan Irjen Pol Drs. Yazid Fanani, M.Si, bersama Danrem 101/Antasari Kolonel Inf M. Syech lsmed, S.E., M.Han, memantau situasi Kamtibmas dan Kamseltibcar Lantas menjelang pergantian tahun baru, Selasa (31/12/2019) pukul 21.00 Wita  di wilayah Provinsi Kalimantan Selatan (Kalsel).

Pemantauan dengan menggunakan kamera CCTV yang terkoneksi dengan Ragional Traffic Management Center (RTMC) Polda Kalsel.

Dari hasil pantauan situasi Kamtibmas dan Kamseltibcar Lantas di wilayah Kalsel berlangsung aman, tertib, dan kondusif sehingga masyarakat dapat menyambut tahun baru 2020 dengan situasi aman dan lancar.

“Secara keseluruhan kegiatan masyarakat di malam tahun baru 2020 ini berlangsung aman, tertib, dan kondusif,” tutur Kapolda Kalsel.

Kapolda pun menghimbau kepada seluruh warga masyarakat untuk merayakan malam pergantian tahun dengan tidak eforia yang berlebihan, dan situasi kamtibmas di wilayah Provinsi Kalimantan Selatan (Kalsel) tetap terjaga aman dan kondusif.

Di tahun 2020 ini, Kapolda berharap akan semakin menambah keakraban, kekokohan, dan juga soliditas kita semua. “Semoga di tahun 2020 ini, kita semakin berkah, sukses, dan semakin lancer dalam melaksanakan tugas,” ucap Kapolda Kalsel Irjen Pol DRs. Yazid Fanani, M.Si.

Dalam kegiatan pemantauan situasi Kamtibmas dan Kamseltibcar Lantas malam Tahun Baru 2020 yang berlangsung di Aula Bhayangkari Mathilda Batlayeri Polda Kalsel, turut hadir Wakapolda Kalsel, Danlanal Banjarmasin, Ka BNNP Kalsel, Kabinda Kalsel, Irwasda Polda Kalsel, Pejabat Utama Polda Kalsel, Ketua Bhayangkari Daerah Kalsel beserta Pengurus.

 

Penulis : Achmad Wardana

Editor   : Drs. Hamsan

Publish : Bripka Yudha Krisyanto

Berita Terkait

Tuliskan Komentar