Bertempat di halaman Mapolres Hulu Sungai Tengah (HST) dilaksanakan Apel Pergeseran Pasukan (Serpas) yang dipimpin Kapolres HST AKBP Sabana Atmojo, S.I.K, M.H. diwakili Wakapolres HST Kompol Sarjaini, Senin (25/6/2018) pukul 09.00 wita.
Kegiatan ini diikuti para Kabag, Kasat, Kapolsek Jajaran Polres HST dan Anggota Polri serta ASN Polres HST.
Pada kesempatan Apel Pergeseran Pasukan tersebut, Kapolres HST memberikan arahan agar seluruh anggota menjaga netralitas sebagaimana perintah Kapolri, niatkan bekerja dengan ikhlas, menjaga kesehatan, sikap dan nama baik Kepolisian khususnya Polres HST.
Kepada seluruh personil, Kapolres HST juga menyampaikan apabila sudah tiba dilokasi agar dapat menjalin silaturahmi dan komunikasi dengan Tokoh Masyarakat, Tokoh Agama dan petugas PPS disana, untuk mengantisipasi kemungkinan adanya hal-hal yang tidak diinginkan.
Serta tidak lupa Kapolres HST berpesan untuk hati hati di perjalanan dalam menjalankan tugas, “Tetap waspada saat sebelum, maupun saat pelaksanaan Pemilu di masing masing TPS, antisipasi kemungkinan adanya ancaman Terorisme,” kata Kapolres HST.
Adapun personil Polres HST yang melaksanakan Serpas dalam rangka BKO Pilkada Polres Hulu Sungai Selatan berjumlah 92 personil. (Polres HST)
Penulis : Achmad Wardana
Editor : Drs. Hamsan
Publish : Brigadir Yudha Krisyanto