Kapolri Pimpin Upacara Korps Raport Kenaikan Pangkat Pati Polri

oleh Humas Polda Kalsel
0 komentar-komentar

Setelah beberapa waktu lalu Kepolisian Daerah Kalimantan Selatan (Polda Kalsel) resmi dikukuhkan status Tipologi dari Tipe B menjadi Tipe A oleh Kapolri Jenderal Polisi Prof. H. Muhammad Tito Karnavian, Ph.D., yang diwakili Wakapolri Komjen. Pol. Drs. Syafruddin, M.Si.

Kini Kepala Kepolisian Daerah Kalimantan Selatan (Kapolda Kalsel) dan Wakil Kepala Kepolisian Daerah Kalimantan Selatan (Wakapolda Kalsel) resmi dilantik menjadi berpangkat Inspektur Jenderal Polisi (Irjen Pol) dan Brigadir Jenderal Polisi (Brigjen Pol).

Pelantikan Korps Raport Kenaikan Pangkat ini berlangsung di Ruang VIP Bandara Halim Perdana Kusuma, Jumat (13/7/2018) pukul 06.00 wita. Dipimpin langsung Kapolri Jenderal Polisi Prof. H. Muhammad Tito Karnavian, Ph.D., dihadiri Wakapolri Komjen. Pol. Drs. Syafruddin, M.Si. dan segenap Pejabat Tinggi Mabes Polri lainnya.

Korps Raport Kenaikan Pangkat ini, Kapolda Kalsel Inspektur Jenderal Polisi (Irjen Pol) Drs. Rachmat Mulyana didampingi Ketua Bhayangkari Kalsel Ny. Hj. Ati Rachmat Mulyana dan Wakapolda Kalsel Brigadir Jenderal Polisi (Brigjen Pol) Nasri, SIK, MH. didampingi Wakil Ketua Bhayangkari Kalsel Ny. Lina Nasri, SIK, MH. dilantik bersama sejumlah Perwira Tinggi (PATI) Polri lainnya.

Berikut Perwira Tinggi (PATI) Polri yang mendapatkan kenaikan pangkat dari berdasarkan Surat Asisten Kapolri bidang Sumber Daya Manusia Nomor B/1666/VII/KEP./2018/SSDM tanggal 12 Juli 2018 :

  1. IRJEN POL Dr. Drs. WIDIYANTO POESOKO, S.H., (PATI BAINTELKAM POLRI);
  2. IRJEN POL Drs. ACHMAT JURI, M.Hum. (KAPOLDA NTB);
  3. IRJEN POL Drs. MUCHLIS AS. M.H. (KAPOLDA JAMBI);
  4. IRJEN POL Drs. PUJI SARWONO (PATI LEMDIKLAT POLRI);
  5. IRJEN POL Drs. RACHMAT MULYANA (KAPOLDA KALSEL);
  6. IRJEN POL Drs. ANANG REVANDOKO (KAPOLDA KALTENG);
  7. IRJEN POL Drs. DHARMA PONGREKUN. M.M.. M.H. (PATI BARESKRIM POLRI);
  8. BRIGJEN POL Drs. BUDI SUSANTO (PATI SSDM POLRI);
  9. BRIGJEN POL Drs. ACHMAD NURDA ALAMSYAH (PATI ITWASUM POLRI);
  10. BRIGJEN POL Drs. KHASRIL (PATI BARESKRIM POLRI);
  11. BRIGJEN POL Drs. SUYATMO (PATI BARESKRIM POLRI (PENUGASAN PADA BNN);
  12. BRIGJEN POL Drs. VICTOR JOUBERT LASUT M.M. (PATI BARESKRIM POLRI);
  13. BRIGJEN POL Drs. TAJUDDIN, M.H. (WAKAPOLDA NTB);
  14. BRIGJEN POL Drs. AHMAD HAYDAR, S.H.. M.M. (WAKAPOLDA JAMBI);
  15. BRIGJEN POL SETIADI, S.H.. M.H. (PATI BARESKRIM POLRI);
  16. BRIGJEN POL ERWANTO KURNIADI. S.H., M.H. (DIRTIPIDKOR BARESKRIM POLRI);
  17. BRIGJEN POL Dr. DEDI PRASETYO, M.Hum., M.SI.. M.M. (WAKAPOLDA KALTENG);
  18. BRIGJEN POL NASRI, S.I.K., M.H. (WAKAPOLDA KALSEL).

 

Penulis : Achmad Wardana

Editor   : Drs. Hamsan

Publish : Brigadir Yudha Krisyanto

Berita Terkait

Tuliskan Komentar