Ketua Bhayangkari Kalsel Kasih Doorprize Sepeda Untuk Warga

oleh Humas Polda Kalsel
0 komentar-komentar

Tidak Seperti biasanya Kantor Desa Semangat Karya Kecamatan Alalak Kabupaten Batola kali ini rame di datangi oleh para warganya. Kedatangan para warga ini karena ingin ikut dalam Pengobatan Gratis yang dihelat oleh Bhayangkari Kalsel dan Polwan Polda Kalsel dalam rangka HKGB ke-65 dan HUT Polwan ke-69 Tahun 2017, Jumat (25/8/2017).

Sekitar 230 orang warga antusias ikut dalam pengobatan gratis ini, melihat antusiasnya warga Ketua Bhayangkari Daerah Kalsel Ny. Hj. Ati Rachmat Mulyana didampingi Wakil Ketua Bhayangkari Daerah Kalsel Ny. Lina Nasri, Wakil Ketua Yayasan Kemala Bhayangkari Ny. Evi Poerbo Hadijojo, dan AKBP Sawitri pada kesempatan itu memberikan tantangan kepada sejumlah warga.

Tantangan yang diberikan oleh Ketua Bhayangkari Daerah Kalsel yakni menjawab pertanyaan dan menyanyikan lagu Indonesia Raya serta bisa menyebutkan Pancasila.

Tantangan itupun langsung disambut dua orang warga Desa Semangat Karya yakni Ibu Hanisah (37 tahun) dan Ibu Fatimah Rahmi (20 tahun) yang berhasil menjawab pertanyaan dari Ketua Bhayangkari Daerah Kalsel Ny. Hj. Ati Rachmat Mulyana.

Keberhasilan kedua dalam menyelesaikan tantangan itu pun berbuahkan hadiah doorprize sepeda kepada kedua orang warga Desa Semangat Karya Kecamatan Alalak Kabupaten Batola itu.

Bukan itu saja, melihat keantusiasan para warga mengikuti pengobatan gratis itu pun membuat salah satu Bhayangkari Kalsel Ny. Drg. Sri Fadjriatun istri dari Kabid Humas Polda Kalsel AKBP Mochamad Rifa’I SIK., ikut turun langsung memberikan pelayanan Kesehatan Gigi kepada para warga.

Pengobatan Gratis yang digelar oleh Bhayangkari Kalsel dan Polwan Polda Kalsel kali ini dihadiri para Bhayangkari Daerah Kalsel, Muspida, Wakapolres Batola dan Kepala Desa Semangat Karya Nur Ipansyah.

Selain penyerahan doorprize kepada kepada dua warga yang berhasil dalam tantangan yang diberikan oleh Ketua Bhayangkari Daerah Kalsel, dalam kesempatan ini Bhayangkari Daerah Kalsel beserta Polwan Polda Kalsel juga menyerahkan bingkisan kepada sejumlah lansia dan cinderamata kepada Kepala Desa Semangat Karya Nur Ipansyah.

 

Penulis : Achmad Wardana

Editor   : Drs. Hamsan

Publish : Brigadir Yudha Krisyanto

Berita Terkait

Tuliskan Komentar