Lewat Gowes Bersama, Kapolda Kalsel Bangun Komunikasi Dengan Masyarakat

oleh Humas Polda Kalsel
0 komentar-komentar

Kapolda Kalimantan Selatan (Kalsel) Irjen Pol Drs. Yazid Fanani, M.Si. mengajak seluruh jajaran melakukan olahraga bersama sekaligus patroli dengan cara bersepeda.

Hal tersebut diwujudkan orang nomor satu di jajaran Polda Kalsel ini dalam acara Gowes Bersama di Kota Banjarmasin dan Kabupaten Banjar yang diikuti oleh Irwasda serta Pejabat Utama (PJU) Polda Kalsel lainnya.

“Dengan bergowes selain dapat menjaga silaturahmi juga sekaligus melakukan patroli mengontrol wilayah,” ujarnya disela gowes bersama jajaran PJU Polda Kalsel, Sabtu (23/11/2019) pagi.

Jenderal bintang dua ini mengungkapkan melalui gowes juga dapat membangun suatu forum komunikasi masyarakat dengan Polri.

“Mari kita bangun komunitas di berbagai macam olahraga tidak hanya bersepeda, namun juga melalui olahraga lainnya,” tambahnya.

Ia menambahkan melalui bersepeda anggota dapat menjaga stamina sehingga dalam menjalankan tugas dapat lebih sempurna.

“Badan sehat dan fit dalam melaksanakan tugas dapat lebih maksimal dan dapat dijadikan ajang silaturahmi. Setelah terjalin komunikasi yang baik masyarakat dapat ikut serta menjaga kamtibmas di lingkungan aman dan kondusif,” tuntasnya.

Adapun rute gowes kali ini meliputi Mapolda Kalsel, Jalan S.Parman, Jalan Ass. Musaffa, Jalan Jend. Sudirman,  Jalan A.Yani, Jalan Darma Praja, Jalan Pramuka, Jalan Melati Indah, Jalan Pipa PDAM, Jalan Pematang Gambut, Jalan Pitstop, Masuk sawah (single trac), Jalan Sungai Lulut, Jalan Gatot Subroto dan Finish di Warung Soto Cak Hari.

 

Penulis : Achmad Wardana

Editor   : Drs. Hamsan

Publish : Bripka Yudha Krisyanto

Berita Terkait

Tuliskan Komentar