Anggota Polri yang bertugas sebagai Kanit Binmas Polsek Kurau Polres Tanah Laut yakni Bripka Tri Wardoyo menerima penghargaan dari Kapolri Jenderal Polisi Prof. H. Muhammad Tito Karnavian, Ph.D. di Auditorium PTIK, Jakarta, Kamis (3/5/2018).
Penyerahan reward/penghargaan tersebut dalam acara Apel Kepala Kesatuan Kewilayahan (Kasatwil) tahun 2018 dengan mengusung tema “Polri yang Promoter Siap Mengamankan Agenda Kamtinmas tahun 2018 dan 2019”.
Bripka Tri Wardoyo menerima penghargaan karena berprestasi dan berkinerja baik dengan perduli terhadap warga yang mengalami gangguan jiwa melalui metode pengembalian rasa percaya diri.
Apa yang telah dilakukan oleh Bripka Tri Wardoyo tersebut sempat viral di dunia maya dan media sosial, sehingga mendapat perhatian dari pimpinan Polri baik Kapolda Kalimantan Selatan Brigjen Pol Drs. Rachmat Mulyana maupun Kapolri Jenderal Polisi Prof. H. Muhammad Tito Karnavian, Ph.D.
Kapolri Jenderal Polisi Prof. H. Muhammad Tito Karnavian, Ph.D. melalui Kapolda Kalimantan Selatan Brigjen Pol Drs. Rachmat Mulyana mengapresiasi apa yang telah dilakukan oleh anggotanya, dan mengatakan semoga hal tersebut dapat menjadi contoh bagi anggota Polri lainnya bahwa kepada sesama hendaknya saling tolong menolong tanpa membedakan satu sama lain.
Sementara itu Bripka Tri Wardoyo mengatakan bahwa Harus di ingat pengobatan bukan hanya secara medis melainkan juga butuh dukungan keluarga dan lingkungan. “Langkah awal yang mudah jangan juluki penderita gangguan jiwa dengan sebutan orang gila,” tutur Bripka Tri Wardoyo.
Penulis : Achmad Wardana
Editor : Drs. Hamsan
Publish : Brigadir Yudha Krisyanto