Dalam rangka HUT Lalu Lintas yang ke-63, Direktorat Lalu Lintas Kepolisian Daerah Kalimantan Selatan (Ditlantas Polda Kalsel) melaksanakan Khitanan Gratis yang diselenggarakan di RS Bhayangkara Banjarmasin, Kamis (20/9/2018) pukul 09.00 wita.
Kegiatan khitanan massal ini digelar sebagai bagian dari pengabdian Polri untuk masyarakat yang membutuhkan sekaligus merupakan kegiatan Bhakti Sosial guna menciptakan layanan prima bagi masyarakat.
Kegiatan yang dihadiri langsung Dirlantas Polda Kalsel Kombes Pol E.Zulpan, SIK., M.Si beserta personil Ditlantas Polda Kalsel dan Biddokkes Polda Kalsel ini mengucapkan rasa syukur karena saat ini telah mencapai ke 63 tahun, dan kedepan mampu memberikan pelayanan yang lebih baik lagi kepada masyarakat, khususnya Provinsi Kalsel.
“Berharap dengan di adakannya Khitanan Massal di HUT Lalu Lintas ke-63 tahun ini, dapat membantu meringankan masyarakat yang tidak mampu juga keberadaan Polisi terasa semakin dekat dengan masyarakat,” kata Dirlantas Polda Kalsel Kombes Pol E.Zulpan, SIK., M.Si.
Perwira berpangkat melati tiga dipundak ini berharap, di usia yang ke 63, Polisi Lalu Lintas semakin dapat melayani masyarakat dengan tulus ikhlas, tidak ada permasalahan dan masyarakat semakin tertib dalam berlalu lintas.
Penulis : Achmad Wardana
Editor : Drs. Hamsan
Publish : Brigadir Yudha Krisyanto