Guna meningkatkan kinerja personil Kehumasan Polri khususnya Bidang Pengelolaan, Informasi dan Dokumentasi, Divisi Humas Polri menggelar acara Akselerasi Kinerja PID Satuan Kewilayahan Guna Menunjang Tugas Humas Polri Melalui Update Hasil Uji Konsekuensi Terhadap Informasi Yang Dikecualikan.
Kegiatan tersebut menghadirkan peserta dari Humas Polda se Kalimantan (Kalsel, Kalteng, Kalbar dan Kaltim) beserta anggota PID Satker masing masing Polda yang kali ini berjumlah 56 orang peserta terdiri dari Polda Kalsel 10 orang, Polda Kalteng 27 orang, Polda Kalbar 9 orang dan Polda Kaltim 10 orang.
Kabid Humas Polda Kalsel AKBP Mochamad Rifa’i, SIK yang diwakili Kasubbid PID Bid Humas Polda Kalsel Drs. Hamsan beserta anggota PID Satker Polda Kalsel yakni Kompol Tetra Ernawati, S.Sos., M.A, Iptu I Putu Sukarta, AKP Faisal AMri Nasution, S.H, Ipda Edi Suwarsono, S.H, Bripka Mohamad Akbar Roben Retana, Bripka Parlindungan Hutagaol, Brigadir Kamaruddin S, Bripda Muhammad Nandhika, dan Bripda Willy Dekatama Ramoon ikut serta dalam kegiatan yang berlangsung di Imperial Room Aquarius Bountique Hotel Palangkaraya, Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng), Kamis (25/10/2018) sejak pukul 09.30 – 14.00 wita.
Kapolda Kalteng Irjen Pol Drs. Anang Revandoko diwakili Wakapolda Kalteng Brigjen Pol Drs. Rikwanto, S.H., M.Hum, membuka langsung kegiatan tersebut.
Kegiatan tersebut juga dihadiri Kadiv Humas Polri Irjen Pol Setyo Wasisto diwakili Karo PID Div Humas Polri Brigjen Pol Drs. F.F.J. Mirah beserta tim dari Mabes Polri diantaranya Kabag Anev Ro PID Bapak Kombes Pol Drs. Irawan David Syah, S.H, Kompol Agus Priyanto, Penata I Sudarno, Penata I Agustini Ekawati, SE, Penata I Nanang Zamal, S.Sos dan Dwi Prabayu Nikentari, serta Narasumber Dr. Mambang I. Tubil, SH., M.Ap selaku pemberi materi.
Adapun rangkaian acara yakni Sambutan Kapolda Kalteng Irjen Pol Drs. Anang Revandoko diwakili Wakapolda Kalteng Brigjen Pol Drs. Rikwanto, S.H., M.Hum sekaligus membuka kegiatan, dilanjutkan sambutan Karo PID Div Humas Polri Brigjen Pol Drs. F.F.J. Mirah, Pemaparan Kabag Anev Ro PID Bapak Kombes Pol Drs. Irawan David Syah, S.H, serta Pemaparan dari Narasumber Dr. Mambang I. Tubil, SH., M.Ap selaku Ketua Komisi Informasi Provinsi Kalteng.
Karo PID Div Humas Polri Brigjen Pol Drs. F.F.J. Mirah, mengungkapkan bahwa badan publik wajib membuka akses informasi terhadap publik, termasuk lembaga kepolisian Negara Republik Indonesia. Namun untuk informasi-informasi yang bersifat strategis dapat menjadi informasi yang dikecualikan.
Kepada para peserta Karo PID Div Humas Polri Brigjen Pol Drs. F.F.J. Mirah berpesan agar wajib menguasai informasi yang berkembang, apalagi informasi-informasi yang bersifat strategis.
“Kita harus menguasai informasi apalagi yang bersifat strategis, namun ada informasi tertentu yang dikecualikan, yang pertama jenis informasi yang apabila dibuka dapat menghambat proses penegakan hukum serta jenis informasi yang mengganggu hak intelektual dan menghambat usaha,” tegasnya.
Karo PID Div Humas Polri Brigjen Pol Drs. F.F.J. Mirah juga menyampaikan bahwa pada waktu mendatang bidang humas akan diproyeksikan menjadi satuan kerja dalam kepolisian. “Bidhumas tahun depan akan menjadi satker, jadi ada penambahan untuk Bagian Multimedia,” katanya.
Kapolda Kalteng Irjen Pol Drs. Anang Revandoko diwakili Wakapolda Kalteng Brigjen Pol Drs. Rikwanto, S.H., M.Hum dalam sambutannya pada saat sebelumnya juga menekankan pada pemilahan informasi yang dapat diteruskan ke publik dalam rangka penyebaran informasi publik. Wakapolda Kalteng menyatakan bahwa harus ada pemilahan mana informasi yang bisa diakses dan mana informasi yang tidak dapat diteruskan ke public demi pertimbangan yang lebih besar.
“Mana informasi yang bisa diakses dan mana yang tidak, supaya informasi yang diberikan benar-benar bermanfaat bagi masyarakat dan tidak menimmbulkan hal yang tidak diinginkan,” tegasnya.
Dalam kegiatan ini juga dilngsungkan update data hasil uji konsekuensi informasi yang dikecualikan kepada peserta dalam dua sesi, yakni sesi pra-test dan post-test oleh tim Biro PID Divisi Humas Mabes Polri.
Penulis : Achmad Wardana
Editor : Drs. Hamsan
Publish : Brigadir Yudha Krisyanto