Polda Kalsel Ikuti Vicon Bersama Kabaharkam Polri Bahas Ops Dharma TA.2018 dan Kesiapan Ops Lilin 2017

oleh Humas Polda Kalsel
0 komentar-komentar

Dalam mengantisipasi gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat menjelang Perayaan Natal 2017 dan Tahun Baru 2018, Mabes Polri melalui Kabaharkam Polri Komjen Pol Drs. Putut Eko Bayuseno, SH., menggelar video conference (Vicon) yang diikuti oleh para Irwasda, Karo Ops, Karo Rena, Dir Binmas, Dir Sabhrara, Dir Pamobvit, Dir Polairud, Kabid Humas dan Kabid Keu se-Indonesia, bertempat di Ruang Puldasis Sops Polri, Selasa (19/12/2017) pukul 09.00 wita.

Vicon bersama Kabaharkam Polri tersebut juga diikuti oleh Polda Kalimantan Selatan yang dalam kesempatan itu dihadiri oleh Irwasda Polda Kalsel Kombes Pol Drs. Djoko Poerbo Hadijojo, M.Si, Karo Ops Polda Kalsel Kombes Pol Drs. Budi Sapto Irwanto, SH., Karo Rena Polda Kalsel Kombes Pol Drs. Iwan Prasodjo S, SH., Dir Binmas Kombes Pol Drs. Tata Suwarta, MH., Dir Sabhara Polda Kalsel Kombes Pol  Drs. Muhamat Khosim, M.Hum., Dir Polair Polda Kalsel Kombes Pol Gatot Wahyudi, Wadir Pamobvit Polda Kalsel AKBP Pontjo Soediantoko, S.I.K., dan Kabid Keu Polda Kalsel AKBP Hermanta Gunawan, S.E.

Kabaharkam Polri Komjen Pol Drs. Putut Eko Bayuseno, SH., mengatakan bahwa saat ini situasi Kamtibmas di wilayah Indonesia dalam keadaan kondusif, aman dan terkendali. Meski begitu, pihaknya meminta agar seluruh personelnya tidak terlena dengan situasi tersebut.

Oleh karena itu, Kabaharkam Polri mengungkapkan bahwa perlu dilakukannya langkah proaktif terlebih menjelang Perayaan Natal 2017 dan Tahun Baru 2018 melalui penguatan jaringan intelijen dan Bhabinkamtibmas sehingga dapat dilakukan pemetaan kerawanan serta antisipasi yang tepat sebelum permasalahan berkembang menjadi gangguan nyata berupa konflik sosial yang lebih besar.

 

Penulis : Achmad Wardana

Editor   : Drs. Hamsan

Publish : Brigadir Yudha Krisyanto

Berita Terkait

Tuliskan Komentar