Tribratanews.kalsel.polri.go.id- Guna mendekatkan diri kepada masyarakat sambil melakukan silahturahmi kepada warga, Kapolres HSU AKBP Agus Sudaryatno S,IK. MH didampingi Waka Polres HSU Kompol H M Tukiman SH. MH diikuti PJU Polres HSU, staf Urkes Polres HSU dan Kapolsek Amuntai Selatan melakukan kegiatan silahturahmi dengan naik sepeda keliling ke kampung-kampung di Amuntai.
Kegiatan silahturahmi juga dibarengi dengan pemberian bantuan sembako kepada warga kurang mampu, para lansia, yang berusia diatas 80 tahun sebanyak 10 orang, dan 2 orang yg berusia diatas 90 (Sembilan Puluh) tahun dan lumpuh dengan jumlah keseluruhan yang hadir sebanyak lebih kurang150 orang.
Kegiatan yangdilakukan hari Jum’at (5/1/2017) juga diikuti Camat Amuntai Selatan Drs. Khairusalim, Kades Kayakah Hamkani, tokoh masyarakat/agama, aparat desa, BPD Desa Kayakah, anggota Karang Taruna.
penulis : alam
editor/publih : anang