Polresta Banjarmasin Dirikan Posko Tanggap Covid-19

oleh Humas Polda Kalsel
0 komentar-komentar

Kapolresta Banjarmasin Kombes Pol. Rachmat Hendrawan, S.I.K., M.M. bersama Walikota Banjarmasin H. Ibnu Sina dan Dandim 1007/Banjarmasin Kolonel Inf Anggara Sitompul, S.I.P., M.Si melakukan pengecekan Posko Terpadu Tanggap Covid-19 yang berlokasi di Simpang 3 Sungai Ulin Kota Banjarmasin, Jum’at (27/3/2020).

Posko tersebut dibangun oleh Polresta Banjarmasin, guna upaya mendukung program Pemerintah dalam pencegahan dan memutus penyebaran Virus Corona / Covid-19.

Posko Terpadu Tanggap Covid-19 Banjarmasin beroperasi mulai pukul 08.00 s/d 16.00 Wita dan diperuntukkan kepada warga masyarakat yang melintas dijalan A. Yani khusus pengguna roda 2.

“Kami informasikan bagi warga masyarakat pengguna roda dua silahkan datang ke Posko Terpadu Tanggap Covid-19 Banjarmasin yang berada di dekat Duta Mall Jalan A. Yani, selanjutnya oleh personel dilakukan sterilisasi dan disemprot dengan cairan disinfektan,” terang Kapolresta Kombes Pol. Rachmat Hendrawan, S.I.K., M.M. didampingi Wakapolresta Banjarmasin AKBP Sabana Atmojo, S.I.K., M.H. beserta Pejabat Utama saat melakukan pengecekan.

Ia pun mengajak seluruh warga masyarakat untuk bersama-sama memutus mata rantai penyebaran Covid-19 dengan mengikuti apa yang telah disampaikan oleh Pemerintah, dari Banua untuk Indonesia. (Polresta Banjarmasin)

 

Penulis : Achmad Wardana

Editor   : Drs. Hamsan

Publish : Bripka Yudha Krisyanto

Berita Terkait

Tuliskan Komentar