Rasa haru, dan bangga seketika menyelimuti hati seluruh personel polisi di Kota Bertakwa.Usai mendengar kabar atas terpilihnya Kepolisian Resort Hulu Sungai Utara (Polres HSU) beberapa hari lalu menjadi salah satu penerima predikat Zona Integritas Menuju Wilayah Bebas Korupsi (ZI-WBK) dari Kemenpan-RB.
Keharuan itu terlihat saat seluruh personel Polres dan Polsek jajaran menggelar pemotongan nasi tumpeng bersama, Jum’at (21/12/2018) sekitar pukul 10.20 wita.
Acara pemotongan nasi tumpeng ini dilakukan anggota polisi dengan sangat antusias, yang merupakan sebagai bentuk ungkapan apresiasi dan rasa bangga para personel terhadap sosok AKBP Ahmad Arif Sopiyan, S.I.K yang telah memimpin dan mengarahkan personel Polres HSU hingga dapat berhasil mencapai predikat ZI-WBK.
“Puji syukur, melalui perubahan mind-set dan culture-set terutama pada peningkatan kualitas pelayanan publik yang cepat, tepat dan transparan tanpa ada unsur KKN, Polres HSU akhirnya dapat meraih predikat ZI-WBK. Ini semua tak lepas dari perjuangan kita bersama yang telah menampilkan kinerja yang luar biasa dalam melayani masyarakat,” ungkap Kapolres HSU.
Perwira dengan dua melati dipundaknya itu juga menuturkan, pencapaian zona integritas ini juga bukan akhir dari usaha dalam meraih predikat tersebut selama ini. Namun melainkan, sebagai kelanjutan dari perjuangan Polres HSU kedepan untuk dapat memelihara dan bahkan terus meningkatkan pelayanan kepada masyarakat, sehingga predikat WBK pun meningkat menjadi Wilayah Birokrasi Bersih Melayani (WBBM).
Oleh karena itu, Kapolres mengajak untuk terus menggelorakan semangat dan terus menjaga komitmen untuk bisa memberikan pelayanan kepada masyarakat HSU.
“Ini adalah awal karena meraih itu lebih mudah dari pada mempertahankan. Sesungguhnya kekuatan saya adalah rekan-rekan. Mari kita pertahankan prestasi ini,” terangnya.
Dalam kegiatan yang berlangsung tersebut juga nampak dihadiri Ketua DPRD Kabupaten HSU, Wakapolres HSU, sejumlah Pejabat Utama Polres HSU serta seluruh Kapolsek jajaran dan personel Polres HSU.
Dalam potong tumpeng syukuran hadir juga Ketua DPRD Sahrujani, Ketua Pengadilan Negeri Amuntai, Pimpinan Kajari Amuntai, perwakilan Forkopimda, Ketua MUI Kabupaten HSU, para Alim Ulama, serta tokoh masyarakat. (Polres HSU)
Penulis : Achmad Wardana
Editor : Drs. Hamsan
Publish : Brigadir Yudha Krisyanto