Rayakan HUT Assessment Center Polri Ke-10, Biro SDM Polda Kalsel Gelar Syukuran dan Doa Bersama

oleh Humas Polda Kalsel
0 komentar-komentar

Dalam rangka merayakan hari ulang tahun (HUT) ke-10 Assessment Center Polri, Polda Kalimantan Selatan (Kalsel) melalui Biro Sumber Daya Manusia (SDM) menggelar Syukuran dan Doa Bersama, Rabu (3/7/2019) pagi.

Syukuran ditandai dengan pemotongan tumpeng oleh Kepala Biro Sumber Daya Manusia (Karo SDM) Polda Kalsel Kombes Pol Defrian Donimando, SIK., MH. dihadiri oleh para Kabag Biro SDM, Asessor dan Staf Biro SDM Polda Kalsel.

Dalam kesempatan itu, Karo SDM mengucapkan terima kasih kepada seluruh tamu undangan yang telah berkenan hadir dalam memperingati HUT Assessment Center Polri yang ke-10.

“Selamat Ulang Tahun Assessment Center Polri ke-10, Semoga semakin sukses dan jaya selalu,” ucap Karo SDM Polda Kalsel bersama peserta tamu undangan lainnya.

“Maknai hari ulang tahun dengan rasa bersyukur kepada Allah SWT yang telah memberikan kesehatan untuk memberikan kinerja dan pengabdian yang terbaik dikesatuan ini. Kedepan mari kita jaga marwah kita,” imbuh Karo SDM Polda Kalsel Kombes Pol Defrian Donimando, SIK., MH.

 

Penulis : Achmad Wardana

Editor   : Drs. Hamsan

Publish : Bripka Yudha Krisyanto

Berita Terkait

Tuliskan Komentar