Sat Binmas Polres Batola Berikan Pembinaan Satpam Perusahaan Guna Peningkatan Kinerja

oleh Humas Polda Kalsel
0 komentar-komentar

Kinerja Satuan Pengamanan (Satpam) Perusahaan terus ditingkatkan. Hal itu dilakukan antara lain dengan pengarahan dan pembinaan kepada seluruh anggota satpam, seperti yang dilakukan Polres Barito Kuala (Batola) melalui Satuan Binmas, Rabu (20/12/2017) pukul 10.30 – 12.00 wita.

Pembinaan disampaikan langsung oleh Tim Sat Binmas Polres Batola diantaranya Kasat Binmas AKP Volvy A. S. Pd, MA., KBO Sat Binmas Ipda Sunardi, Bripka Avan. SMR, Bripda Hari Gunarso, dan Bripda Maulidawati, di Aula dan Lapangan Security PT. TSMJ Kecamatan Alalak Kabupaten Batola.

Pembinaan Satpam Perusahaan yang berada di wilayah hukum Polres Batola oleh Sat Binmas Polres Batola ini merupakan rangkain HUT Satpam ke 37 Tahun 2017, yaitu Lomba Rangking 1 antar Satpam Perusahaan.

Dalam kesempatan ini sebanyak 22 orang peserta lomba yang terdiri dari para Satpam diantaranya Satpam yang mengikuti giat pembinaan adalah Perwakilan Satpam PT. TSMJ, Perwakilan Satpam PT. Decorinda, Perwakilan Satpam PT. TRP, Perwakilan Satpam PT. Global, Perwakilan Satpam PT. BPP, Perwakilan Satpam PT. Talenta Bumi, Perwakilan Satpam PT. PBB, Perwakilan Satpam BRI, dan Perwakilan Satpam Bank Kalsel.

Adapun Materi yang disampaikan dalam rangka pembinaan Satpam yaitu Pengertian daripada Satpam, Tupoksi Satpam, Apa Arti Lambang Satpam, Apa saja pelatihan yang wajib di ikuti oleh anggota Satpam, dan Alsus Satpam yang wajib di miliki. (Polres Batola)

 

Penulis : Achmad Wardana

Editor   : Drs. Hamsan

Publish : Brigadir Yudha Krisyanto

Berita Terkait

Tuliskan Komentar