Pagi yang cerah, Makodam Mulawarman Jalan Jenderal Sudirman, Kota Balikpapan ramai dikunjungi para pimpinan TNI-POLRI, Selasa (27/2/2018) sekitar pukul 06.30 Wita.
Dimulai dari pimpinan Kodam VI/Mulawarman, Polda Kalimantan Timur (Kaltim) dan Polda Kalimantan Selatan (Kalsel) berkumpul di lapangan hijau Makodam Mulawarman untuk melakukan sesi foto bersama.
Momen foto tersebut hanya berlangsung beberapa menit, di bawah payung awan putih yang cerah dan sinar fajar menerangi kawasan lapangan.
Rapat Pimpinan Daerah (Rapimda) Kodam VI/Mulawarman Polda Kaltim dan Polda Kalsel tersebut untuk Jajaran Polda Kalimantan Selatan dihadiri oleh Waka Polda Kalsel Kombes Pol Nasri., S.I.K., M.H. para Pejabat Utama Polda Kalsel diantaranya Karo Ops Polda Kalsel Kombes Pol Drs. Budi Sapto Irwanto, SH., Dansat Brimob Polda Kalsel Kombes Pol Rachmat Hendrawan, S.I.K., M.M., Dir Sabhara Polda Kalsel Kombes Pol Drs. Muhamat Khosim, M.Hum., para Kapolres dan Dandim yang melaksanakan Pilkada Serentak 2018 yaitu Kapolres Tanah Laut dan Dandim 1009 Pelaihari, Kapolres Tabalong dan Dandim 1008 Tanjung, Kapolres Hulu Sungai Selatan dan Dandim 1003 Kandangan serta Kapolres Tapin dan Dandim 1010 Rantau.
Tujuan pelaksanaanya Rapat Pimpinan Daerah (Rapimda) untuk menyatukan satu kesatuan visi misi yang akan dilaksanakan sebagaimana instruksi yang sudah ditetapkan pimpinan tertinggi TNI dan POLRI.
Rapimda Kodam VI/Mulawarman akan menjadi titik temu yang memberikan nilai positif, terutama dalam kegiatan pengamanan pelaksanaan pemilihan kepala daerah disejumlah wilayah di Kalimantan Timur dan Kalimantan Selatan.
Kapasitas TNI dalam pengamanan Pilkada berada pada posisi dibelakang bila kondisi memang masih dinyatakan terkendali.
Namun saat kondisi sudah rumit dan kacau balau tentu saja bila diminta TNI akan terdepan ikut membantu bersama kepolisian.
“Semua garis komando pengamanan Pilkada ada dalam kendali Polri,” ujar pimpinan rapat.
Dengan terlaksananya Rapimda TNI – Polri dapat dijadikan acuan untuk melaksanakan tugas dalam pelaksanaan Pilkada tahun 2018, TNI – Polri selalu menjaga soliditas untuk menjaga keutuhan NKRI, selalu bersinergi untuk menjalankan tugas.
Penulis : Achmad Wardana
Editor : Drs. Hamsan
Publish : Brigadir Yudha Krisyanto