Polres Balangan – Kecamatan Halong merupakan lokasi terjauh dari jajaran Polres Balangan namun stabilitas khususnya harga BBM terus dijaga untuk kondusifnya situasi keamanan.
Dibawah kepemimpinan Kapolsek Halong AKP Toto Herryanto terus menekankan personelnya untuk melakukan tindakan pencegahan kenaikan harga BBM dengan pengecekan harga disetiap pangkalan minyak yang ada di kecatan Halong.
Sepeti halnya kegiatan pengecekan harga BBM oleh Brigadir Sugeng disela pelaksanaan patroli rutinnya di wilayah hukum Polsek Halong melakukan pengecekan langsung kepada penjual dan didapati harga untuk jenis Premium Rp.8.500,- /Liter, Pertalite Rp.8.500.,-/Liter, Pertamax Rp.10.000,-/Liter.
Dari hasil pengecekan tersebut, seluruh harga relatif stabil dan tidak jauh melebihi harga eceran tertinggi (HET) yang ada, mengingat lokasi yang jauh dari pusat kota.
Kapolres Balangan AKBP Moh. Zamroni, S.iK melalui Kapolsek Halong AKP Toto Herryanto membenarkan kegiatan personelnya tersebut.
“Rutinitas yang dilakukan personel Polsek Halong ini merupakan bentuk pencegahan terjadinya kenaikan harga dan kelangkaan khususnya BBM, Alhamdulillah semua harga relatif stabil, ” pungkasnya saat dikonfirmasi Humas POlres Balangan, Rabu (7/3/2018).
Penulis :Achmad Wardana
Editor : Drs. Hamsan
Publish : Yudha