Ikut meriahkan HUT Republik Indonesia yang ke 72, Ketua Bhayangkari Daerah Kalimantan Selatan Ny. Hj. Ati Rachmat Mulyana hadir mengikuti upacara penaikan bendera merah putih yang dilaksanakan oleh Pemerintah Provinsi Kalimantan Selatan, Kamis (17/8/2017) pukul 10.00 wita di Kantor Gubernur Kalimantan Selatan.
Kehadiran Ketua Bhayangkari Daerah Kalimantan Selatan Ny. Hj. Ati Rachmat Mulyana dalam upacara penaikan bendera merah putih disambut hangat oleh Ketua Tim Penggerak PKK Provinsi Kalsel Ibu Hj. Raudatul Jannah, SKM, Wakil Ketua I Tim Penggerak PKK Provinsi Kalimantan Selatan Hj Rosdeawaty Rudy Resnawan serta Ibu Muspida Kalimantan Selatan lainnya yang juga hadir saat itu.
Ketua Bhayangkari Daerah Kalimantan Selatan Ny. Hj. Ati Rachmat Mulyana mengungkapkan bahwa kehadiran beliau untuk mengikuti upacara tidak lain untuk memeriahkan serta mendukung Polri sebagai tempat tugas serta pengabdian para suami kepada Bangsa.
“Sebagai istri Polisi Bhayangkari ingin bersama-sama merayakan ulang tahunnya yang ke-72”, ungkap Ketua Bhayangkari Daerah Kalimantan Selatan Ny. Hj. Ati Rachmat Mulyana.
Selain ingin merayakan HUT RI ke-72, kehadiran Ketua Bhayangkari Kalsel untuk mengikuti serangkaian acara HUT RI ke-72 kali ini juga sebagai wujud dukungan kepada Kinerja Polri yang senantiasa melindungi, mengayomi dan melayani masyarakat, sebagaimana para pejuang kemerdekaan yang telah berjasa besar menjaga dan mengharumkan NKRI dari para penjajah.
“Selamat ulang tahun yang ke-72 buat Republik Indonesia, semoga semakin jaya,” pungkas Ketua Bhayangkari Daerah Kalimantan Selatan Ny. Hj. Ati Rachmat Mulyana yang juga istri dari Kapolda Kalimantan Selatan Brigjen Pol Drs. Rachmat Mulyana.
Penulis : Achmad Wardana
Editor : Drs. Hamsan
Publish : Brigadir Yudha Krisyanto