Sekilas Info
Bertemu Saat Banjir, Kapolda Kalsel Berikan Bantuan Biaya Pengobatan Anak Yatim Piatu Korban Laka Lantas
Bantu Warga Terdampak Banjir, Polda Kalsel Kerahkan Kendaraan Dapur Lapangan dan Water Treatment
Awal Tahun 2026, Satgas Pangan Polda Kalsel Lakukan Pengecekan Minyakita
Jelang Tahun Baru, Satgas Pangan Polda Kalsel Pantau Harga Beras dan Bahan Pokok di Pasar Pandu
Kapolda Kalsel Turun Langsung Tinjau Kesiapan Pengamanan dan Fasilitas Pendukung Pengajian Rutin 5 Rajab
Kapolda Kalsel Pastikan Bripda MS Pelaku Pembunuhan Mahasiswi ULM Ditindak Tegas
Jelang Pengajian 5 Rajab, Polda Kalsel Gelar Apel Personel dan TFG Operasi Sekumpul Intan 2025
Pastikan Natal Aman, Kapolda Kalsel Pimpin Langsung Pengecekan Pengamanan Gereja di Banjarmasin
Propam Polda Kalsel dan POM TNI Gelar Operasi Gabungan Pengawasan Kedisiplinan di THM
Tingkatkan Kedisiplinan, Propam Polda Kalsel Gelar Gaktibplin di Polres Tanah Laut
TribrataNews Polda Kalsel
  • Beranda
  • Lalu Lintas
  • Reskrim
  • Binkam
  • Binmas
  • Giat Ops
  • Mitra Polisi
  • Opini
  • Peristiwa
  • Satker
    • Biddokkes
    • Bidhumas
    • Bidkum
    • Bidkeu
    • Bidpropam
    • Bidti
    • Ditbinmas
    • Ditintel
    • Ditlantas
    • Ditpamobvit
    • Ditpolair
    • Ditreskrimsus
    • Ditresnarkoba
    • Ditshabara
    • Dittahti
    • Itwasda
    • Roops
    • Rorena
    • Rosarpras
    • Rosdm
    • Satbrimob
    • Setum
    • Spkt
    • Spnbanjarbaru
    • Spripim
    • Yanma
  • Arsip
Tag:

#poldakalsel

Polres Banjar Tangi Kasus Pengeroyokan Massa di CBS Martapura

oleh Humas Polda Kalsel 01/11/2024
ditulis oleh Humas Polda Kalsel

Polres Banjar, Polda Kalsel – Polsek Martapura menerima laporan terkait dugaan tindak pidana pengeroyokan, sebagaimana dimaksud dalam Pasal 170 KUHPidana, Kamis (31/10/2024) sekitar pukul 14.30 WITA.

Peristiwa pengeroyokan ini diduga terjadi pada hari Selasa 29 Oktober 2024, sekitar pukul 15.30 WITA, dilokasi pertokoan Cahaya Bumi Selamat (CBS) Martapura, Kecamatan Martapura, Kabupaten Banjar, Kalimantan Selatan (Kalsel).

Pelapor sekaligus korban dalam peristiwa ini adalah seorang pria berinisial A (34) berprofesi sebagai swasta, warga Desa Hatiwin, Kecamatan Tapin Selatan, Kabupaten Tapin, Kalsel.

Kapolres Banjar AKBP M Ifan Hariyat T, S.H., S.I.K., M.H. melalui Kapolsek Martapura AKP Mardiyono menjelaskan bahwa, menurut laporan yang diterima, kejadian bermula ketika korban berangkat dari rumah sekitar pukul 07.00 WITA dengan tujuan menjual emas di Toko Emas Anton di Banjarmasin. Namun, setelah melalui proses tawar-menawar yang tidak mencapai kesepakatan, korban membatalkan penjualan emas tersebut dan membuang nota pembelian emas.

Saat dalam perjalanan pulang, korban sempat mampir di toko emas di Martapura untuk melakukan proses pematrian emas. Di sana, seorang calo emas menghampirinya dan menawarkan untuk membeli emas tersebut, dengan syarat emas dibawa ke tempat bosnya, seorang pria berinisial HA, untuk diuji keasliannya. Korban menyetujui uji tersebut, dan emas pun dipotong menjadi dua bagian.

Setelah dipotong emas tersebut, HA menyatakan bahwa emas tersebut palsu. Korban tidak terima atas pernyataan itu, dan terjadi adu mulut di antara keduanya. Situasi pun memanas setelah HA meneriaki korban sebagai penjual emas palsu, hingga orang-orang di sekitar lokasi berdatangan dan terjadi pengeroyokan terhadap korban.

Atas kejadian tersebut, korban tidak terima dan segera melaporkan peristiwa ini ke Polsek Martapura. Hingga saat ini, kasus pengeroyokan tersebut masih dalam proses penyelidikan lebih lanjut, dan pihak Kepolisian sedang berupaya mengidentifikasi para pelaku untuk diproses sesuai hukum yang berlaku.

 

Penulis : Achmad Wardana

Editor   : Kombes Pol Adam Erwindi, S.I.K., M.H.

Publish : Bripka Yudha Krisyanto, S.Kom.

01/11/2024 0 komentar-komentar

Cooling System Bhabinkamtibmas Polsek Upau Kepada Masyarakat Kurang Mampu

oleh Humas Polda Kalsel 01/11/2024
ditulis oleh Humas Polda Kalsel

Polres Tabalong, Polda Kalsel – Polsek Upau telah berlangsung melaksanakan kegiatan Silaturahmi Bhabinkamtibmas Desa Pangelak, Kecamatan Upau, yang diadakan oleh Polsek Upau pada, Rabu (30/10/2024) Siang

Kegiatan ini juga mencakup penyerahan paket sembako kepada warga yang kurang mampu sebagai bagian dari program Cooling System.

Kapolsek Upau Ipda Mateus Torance, S.E., menjelaskan bahwa Cooling System merupakan strategi yang berfokus pada pendekatan persuasive, menjalin komunikasi dengan tokoh masyarakat, dan memberikan penyuluhan kepada masyarakat agar tetap menjaga keamanan dan kedamaian.

“Kami ingin masyarakat merasa aman dan nyaman dalam beraktivitas sehari-hari. Cooling System bertujuan untuk mencegah konflik dan menyelesaikan masalah dengan pendekatan dialogis,” ujar Ipda Mateus.

Bhabinkamtibmas Desa Pangelak Briptu Fahrianor, secara langsung hadir dalam kegiatan ini dengan tujuan untuk mempererat hubungan antara POLRI dan masyarakat. Dalam kegiatan ini, bantuan sembako diserahkan kepada warga yang membutuhkan di Desa Pangelak, terutama kepada para lansia.

Melalui kegiatan ini, diharapkan dapat meringankan beban ekonomi masyarakat kurang mampu serta mempererat silaturahmi antara POLRI dan masyarakat. Selain itu, kegiatan ini juga menjadi momen bagi Bhabinkamtibmas untuk memberikan himbauan kepada masyarakat agar bersama-sama menjaga keamanan dan ketertiban (Kamtibmas), serta menolak segala bentuk berita hoax dan ujaran kebencian berbau SARA yang berpotensi memecah belah persatuan, terutama menjelang pelaksanaan Pilkada 2024.

 

Penulis : Achmad Wardana

Editor   : Kombes Pol Adam Erwindi, S.I.K., M.H.

Publish : Bripka Yudha Krisyanto, S.Kom.

01/11/2024 0 komentar-komentar

Nekat Jambet di Tabalong, Warga HSU Diamankan Polisi

oleh Humas Polda Kalsel 01/11/2024
ditulis oleh Humas Polda Kalsel

Polres Tabalong, Polda Kalsel – Seorang wanita berinisial SO (55) warga Kelurahan Belimbing Kecamatan Murung Pudak Kabupaten Tabalong menjadi korban tindak pidana pencurian/jambret pada Sabtu (5/10/2024) siang.

Kapolres Tabalong AKBP Wahyu Ismoyo J, S.I.K., M.H., M.Tr.Opsla., melalui PS. Kasi Humas Iptu Joko Sutrisno menjelaskan pencurian tersebut terjadi dijalan raya Kelurahan Hikun Kecamatan Tanjung Murung Pudak Kabupaten Tabalong saat korban dalam perjalanan pulang dari pasar Tanjung setelah menjual perhiasan emas miliknya.

Saat tiba ditempat kejadian, tiba-tiba ada orang yang tidak dikenali korban mendekati dari samping kanan menggunakan skuter metik dan  langsung mengambil tas kecil yang diletakkan di dasbor sepeda motor korban dan langsung pergi setelah mendapatkan barang milik korban yang menurut pengakuan korban berisi uang tunai sekitar 1 juta Rupiah , 1 buah gawai warna hijau,  KTP , SIM , Kartu ATM, kartu BPJS, serta nota jual beli emas dengan kerugian ditaksir sejumlah 3 juta Rupiah.

Setelah melakukan serangkaian penyelidikan, pada Selasa (29/10/2024) malam, Satuan Reserse Kriminal Polres Tabalong yang dipimpin oleh Kasat Reskrim Iptu Danang Eko Prasetyo, S.Sos., M.M., mengamankan seorang pria berinisial  AB (32) warga Desa Paharangan Kecamatan Daha Utara Kabupaten Hulu Sungai Utara (HSU) di Jalan Raya Kelurahan Tanjung Kecamatan Tanjung Kabupaten Tabalong.

Saat ditanyakan pelaku mengakui perbuatannya dan saat ini sudah diamankan di Polres Tabalong untuk menjalani proses hukum dan turut disita 1 buah KTP an. pelaku AB, 1 buah gawai warna hijau, 2 buah dompet warna coklat batik dan biru tosca, 1 buah KTP milik korban SO, 1 buah KTP an. BK, 1 buah SIM C, 3 kartu ATM, 1 kartu BPJS, 2 buah kartu berobat, 5 lembar nota jual beli emas dan 1 buah skuter metik warna ungu.

 

Penulis : Achmad Wardana

Editor   : Kombes Pol Adam Erwindi, S.I.K., M.H.

Publish : Bripka Yudha Krisyanto, S.Kom.

01/11/2024 0 komentar-komentar

Polres Tabalong Dukung Program Ketahanan Pangan Melalui Kaji Terap Hortikultura Cabai Besar

oleh Humas Polda Kalsel 01/11/2024
ditulis oleh Humas Polda Kalsel

Polres Tabalong, Polda Kalsel – Bertempat di lahan Balai Pelatihan Pertanian (BPP) Kecamatan Bintang Ara, Desa Usih, telah dilaksanakan kegiatan Metode Kaji Terap Komoditas Hortikultura (Cabe Besar) Pertiwi oleh Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan Provinsi Kalimantan Selatan, Kamis (31/10/2024) pukul 11.30 WITA. Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan produktivitas cabai besar di wilayah Kecamatan Bintang Ara dengan memberikan sosialisasi tentang teknik budidaya yang lebih efisien.

Acara tersebut dihadiri oleh berbagai pihak terkait, diantaranya Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan Provinsi Kalsel, Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan Kabupaten Tabalong, Camat Bintang Ara, Kepala Desa Usih, Kepala UPT. BPP Kecamatan Bintang Ara, Danramil Haruai Upau Bintang Ara, Kapolsek Bintang Ara, serta para Penyuluh BPP Kecamatan Bintang Ara dan kelompok tani setempat.

Dalam kegiatan tersebut, peserta diberikan penyuluhan mengenai tata cara budidaya cabai besar yang dapat menghasilkan panen dua kali dalam satu tahun. Pendekatan ini mengutamakan penggunaan pestisida dan pupuk organik untuk mengurangi ketergantungan pada bahan kimia, yang diharapkan dapat meningkatkan kualitas hasil pertanian sekaligus menjaga kesehatan lingkungan. Diharapkan, peran penyuluh BPP Kecamatan Bintang Ara mampu membentuk kelompok tani baru demi mendukung peningkatan produktivitas cabai besar di wilayah tersebut.

Kapolres Tabalong AKBP Wahyu Ismoyo J, S.I.K., M.H., M.Tr.Opsla, melalui PS Kasi Humas Polres Tabalong Iptu Joko Sutrisno, menyatakan Polres Tabalong siap mendukung program Pemerintah dalam upaya ketahanan pangan.

“Polres Tabalong mendukung penuh kegiatan Metode Kaji Terap Komoditas Hortikultura, khususnya budidaya cabai besar ini, sebagai bagian dari upaya bersama untuk memperkuat ketahanan pangan daerah. Kami berharap kegiatan ini dapat memberikan manfaat yang besar bagi para petani di Kecamatan Bintang Ara dan sekitarnya serta mampu meningkatkan kesejahteraan masyarakat melalui hasil pertanian yang berkualitas,” ujar Iptu Joko Sutrisno.

 

Penulis : Achmad Wardana

Editor   : Kombes Pol Adam Erwindi, S.I.K., M.H.

Publish : Bripka Yudha Krisyanto, S.Kom.

01/11/2024 0 komentar-komentar

Ungkap Kasus Narkotika, Dua Tersangka Diringkus Polres Banjar

oleh Humas Polda Kalsel 01/11/2024
ditulis oleh Humas Polda Kalsel

Polres Banjar, Polda Kalsel – Satuan Reserse Narkoba (Sat Resnarkoba) Polres Banjar kembali berhasil mengungkap kasus tindak pidana Narkotika golongan I jenis Sabu diwilayah Kabupaten Banjar.  Dua pelaku berhasil diamankan beserta barang bukti Narkotika di samping SPBU Km 17, Kecamatan Gambut, Selasa (29/10/2024) sore.

Kapolres Banjar AKBP M Ifan Hariyat T., S.H., S.I.K., M.H. melalui Kasat Resnarkoba AKP Tatang Supriyadi menjelaskan, bahwa dua pelaku yang diamankan adalah RM (27) warga Kecamatan Banjarmasin Timur, dan MI (19) warga Kecamatan Banjarmasin Utara. Dari tangan para pelaku, Polisi menyita barang bukti berupa 2 paket sabu dengan berat kotor 4,75 gram (berat bersih 4,38 gram), satu kotak rokok merk Executive, dua buah handphone merk Oppo (warna hitam dan putih), serta satu unit sepeda motor Vario warna abu-abu.

Kasus ini terungkap setelah Polisi menerima informasi dari masyarakat terkait adanya transaksi Narkotika di sekitar lokasi. Berdasarkan ciri-ciri yang diberikan, Satuan Reserse Narkoba Polres Banjar Polda Kalsel melakukan penyelidikan di lokasi yang sering digunakan pelaku untuk bertransaksi. Pada saat penangkapan, barang bukti berupa sabu disimpan oleh salah satu pelaku di dalam kantong celana sebelah kiri.

Lebih lanjut AKP Tatang mengatakan, “Para pelaku akan dijerat dengan Pasal 114 ayat (1) sub Pasal 112 ayat (1) juncto Pasal 132 ayat (1) Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 35 Tahun 2009 tentang Narkotika. Mereka diduga melakukan perbuatan tanpa hak atau melawan hukum dengan menawarkan untuk dijual, menjual, membeli, menjadi perantara dalam jual beli, serta memiliki dan menyediakan Narkotika jenis sabu.”

Saat ini, kedua pelaku beserta barang bukti telah diamankan di Polres Banjar untuk proses pemeriksaan dan penyelidikan lebih lanjut. Polres Banjar menegaskan komitmennya untuk terus menindak tegas segala bentuk penyalahgunaan Narkotika demi menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat.

 

Penulis : Achmad Wardana

Editor   : Kombes Pol Adam Erwindi, S.I.K., M.H.

Publish : Bripka Yudha Krisyanto, S.Kom.

01/11/2024 0 komentar-komentar

Respons Cepat Kapolri Laksanakan Arahan Presiden Prabowo

oleh Humas Polda Kalsel 31/10/2024
ditulis oleh Humas Polda Kalsel

JAKARTA – Kapolri Jenderal Polisi Drs. Listyo Sigit Prabowo, M.Si. merespons cepat arahan Presiden Prabowo Subianto untuk mendukung Asta Cita Presiden RI, berbagai program, dan kebijakan pemerintah lainnya. Arahan itu disampaikan pada hari pertama setelah mengikuti retreat Kabinet Merah Putih di Magelang, Jawa Tengah.

Jenderal Polisi Listyo Sigit pun langsung mengumpulkan seluruh jajarannya di tingkat polda dan polres melalui video conference. Kepada jajaran, Kapolri menyampaikan langkah-langkah yang harus dilakukan seperti mencegah kebocoran keuangan negara.

Kemudian, Jenderal Sigit juga memerintahkan penegakan hukum yang tegas terhadap kasus-kasus yang menjadi perhatian pemerintah, seperti judi online, narkoba, dan penyelundupan. Lalu, memerintahkan jajarannya memberikan dukungan terhadap upaya swasembada pangan dengan melaksanakan berbagai program, termasuk rencana rekrutmen ahli pertanian dan ahli gizi sebagai personel Polri.

“Segera buat rencana jangka pendek, menengah, dan panjang,” ungkap Jenderal Polisi Listyo Sigit dalam video conference sebagaimana dikutip, Rabu (30/10/24).

Lebih lanjut disampaikan Jenderal Polisi Listyo Sigit, para pejabat Polri diminta untuk segera menyusun penjabaran dari program Presiden Prabowo. Kapolri pun memerintahkan penjabaran tersebut harus sudah dilaporkan pada 5 November 2024.

Menurut Jenderal Polisi Listyo Sigit, Polri telah mempersiapkan rencana kerja dalam 100 hari untuk mendukung program Presiden Prabowo Subianto. Asta Cita ini untuk mewujudkan Indonesia Emas 2045.

“Visi pemerintahan menuju Indonesia Emas 2045 dapat disimpulkan dalam Asta Cita. Polri telah mempersiapkan program 100 Hari untuk mendukung Asta Cita yang ditetapkan pemerintah,” ungkap Jenderal Polisi Listyo Sigit.

Dalam penekanannya, Kapolri juga menyampaikan agar Posko Presisi didukung dengan Pejabat Utama terkait agar menyusun program jangka pendek, menengah, dan panjang untuk mengimplementasikan Asta Cita tersebut. Terlebih, Presiden RI mengatakan “Indonesia merdeka untuk jadi negara yang kuat dan terhormat serta disegani karena rakyatnya hidup sejahtera, dan berkontribusi positif pada kehidupan bangsa-bangsa”.

31/10/2024 0 komentar-komentar

Hari Jadi Humas Polri Ke-73, Div Humas Polri Gelar Donor Darah Bersama Media

oleh Humas Polda Kalsel 31/10/2024
ditulis oleh Humas Polda Kalsel

Divisi Humas Polri menyelenggarakan kegiatan Donor Darah yang juga dilakukan serentak di seluruh Polda jajaran hari ini. Hal ini merupakan rangkaian kegiatan-kegiatan yang dilakukan dalam rangka memperingati Hari Jadi Humas Polri yang ke-73 pada Rabu, 30 Oktober mendatang. Humas Polri lahir dengan nama perdana adalah sebagai Kepala Eselon Publik Relation tahun 1951 tanggal 30 Oktober.

Maka pada tahun 2024 ini dalam memperingati Hari Jadi yang ke-73 ini dilakukan kegiatan-kegiatan dimulai dengan adanya kegiatan bakti Polri, baik itu bakti sosial, bakti kesehatan, dan bakti lainnya.

Kepada Biro Penerangan Masyarakat (Karo Penmas) Brigjen Pol Trunoyudo Wisnu Andiko mengatakan, “sebelumnya telah dilaksanakan bakti sosial serta bakti keagamaan seperti santunan ke Pondok Pesantren, Jum’at Berkah dan Minggu kasih ke tempat-tempat ibadah serta panti asuhan sebanyak 73 tempat dengan berkolaborasi bersama rekan-rekan media, kemudian hari ini kami melakukan bakti kesehatan dengan melakukan donor darah bersama rekan-rekan media juga,” ujarnya.

Tidak hanya itu, dalam memperingati Hari Jadi ke-73 ini, Divhumas Polri juga sebelumnya telah melakukan kegiatan-kegiatan khataman Qur’an sebanyak 73 kali, tentu hal ini juga sebagai wujud meningkatkan keimanan dan ketaqwaan Personel Divhumas Polri kepada masyarakat selama 73 Tahun mengabdi untuk Negeri.

“Kita juga akan melakukan kegiatan silaturahmi dengan Pemred Media dan juga dengan Organisasi Media seperti AJI, IJTI dan organisasi Media lainnya, kemudian ada Kompolnas, serta Dewan Pers. Hal tersebut dilakukan agar terus berkolaborasi, bersinergi dalam memberikan informasi kepada masyarakat. Tak lupa kami juga silaturahmi dengan para Kadiv Humas pada masanya,” katanya.

Brigjen Pol Trunoyudo menambahkan, puncak daripada kegiatan ini adalah pada saat sarasehan yang nantinya kami meminta santiaji dari Kadivhumas pada masanya, kemudian menerima masukan-masukan bagaimana tantangan terdahulu hingga saat ini, perkembangan Humas, sampai dengan tantangan kedepan.

“Tentunya hal ini menjadi bagian dan harapan Bapak Presiden RI Prabowo Subianto dan juga atas petunjuk dan arahan Bapak Kapolri, sehingga Humas Polri melakukan kegiatan silahturahmi guna meminta masukan-masukan untuk kemajuan Humas dan kemanfaatan bagi seluruh masyarakat Indonesia,” sambungnya.

Untuk Donor Darah sendiri, Divhumas Polri berkolaborasi dengan PMI Jakarta dengan menyediakan sekitar 200 lebih kantong darah belum termasuk dengan Jajaran Polda.

“Harapannya dengan adanya kegiatan Donor Darah ini dari Humas Polri maupun dari rekan-rekan banyak antusias mungkin akan bertambah jumlah yang donor,” imbuhnya.

31/10/2024 0 komentar-komentar

Mabes Polri Gelar Upacara Sumpah Pemuda: Indeks Pembangunan Pemuda Harus Ditingkatkan

oleh Humas Polda Kalsel 31/10/2024
ditulis oleh Humas Polda Kalsel

JAKARTA – Inspektur Pengawasan Umum (Irwasum) Polri Komjen Pol Ahmad Dofiri menjadi Inspektur Upacara Peringatan Hari Sumpah Pemuda ke-96 di Lapangan Bhayangkara Mabes Polri, Senin (28/10/2024).

Pada kesempatan tersebut, Ahmad Dofiri membacakan sambutan Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Republik Indonesia Dito Ariotedjo. Menpora menyampaikan, nilai-nilai agung yang ditampilkan oleh generasi sumpah pemuda 1928 harus selalu didengung-dengkungkan di setiap Waktu. Hal ini untuk menguatkan kesadaran dan karakter bangsa Indonesia dalam menghadapi berbagai perubahan situasi dan kondisi yang sangat cepat yang bisa menjadikan kekuatan melemahkan daya kekuatan bangsa Indonesia.

Dikatakan Menporan, bulan Pemuda dan Peringatan Hari Sumpah Pemuda 2024 ini, berbarengan dengan masa transisi pemerintahan baru yang akan mengokestrasi Langkah bangsa Indonesia mewujudkan target-target pembangunan jangka menengah. Dimana hal itu menjadi lancasan pencapaian target pembangunan jangka Panjang yakni terwujudnya Indonesia Emas yang bercirikan kemajuan dan kesejahteraan yang makin tinggi serta kiprah bangsa Indonesia yang lebih kuat dalam kancah global.

“Momentum ini merupakan kesempatan bagi bangsa Indonesia untuk memberikan perhatian yang lebih besar kepada agenda-agenda pengembangan kepemudaan sebagai bagian penting dalam pembangunan indonesia baik dalam posisi pemuda sebagai subjek pembangunan maupun sebagai obyek pembangunan,” kata Dito Ariotedjo dibacakan Komjen Ahmad Dofiri.

Sebagai subjek pembangunan kata Menpora, Sebagian pemuda Indonesia telah memiliki kemampuan untuk berpartisipasi aktif dalam beragam sector pembangunan nasional bahkan pada agenda SGDs (Sustainable Development Goals Perserikatan Bangsa Bangsa yang merupakan agenda global.

Kendati demikian sebagian yang lain, pemuda Indonesia masih membutuhkan layanan pemberdayaan untuk membangun potensi yang masih terpendam hingga potensi tersebut menjadi kekuatan dalam kepemimpinan, kepeloporan dan kewirausahaan.

“Harapan kepada pemuda untuk lebih berperan dalam pembangunan nasional Indonesia adalah tepat adanya, karena pada hakikatnya pemuda adalah pemilik masa depan,” pungkas Menpora.

Lebih lanjut, hasil pencapaian hal ini dapat ditemu kenali dalam capaian indeks pembangunan pemuda atau IPP. Sebagai indikator kualitas kepemudaan pada tahun 2024,indeks pembangunan pemuda berada pada 56,33% dengan rincian capaian domain pendidikan sebesar 70%, domain kesehatan dan kesejahteraan sebesar 65%, domain gender dan diskriminasi sebesar 53,33%, sementara itu domain lapangan dan kesempatan kerja sebesar 45%, dan domain partisipasi dan kepimimpinan sebesar 43,33%.

“Saudara-saudara sekalian yang saya hormati, capaian IPP tersebut perlu ditingkatkan dengan melakukan upaya mengembangkan potensi dan keunggulan pemuda secara besar-besaran dan masif di seluruh wilayah Indonesia, seluruh pemangku kepentingan pemerintah, masyarakat, dunia industri, perguruan tinggi dan media harus bergerak secara sinergis, terpadu, holistik, sehingga terbangun ekosistem pelayanan kepemudaan yang inovatif, yang mendukung bertumbuh kembangnya kepemudaan yang maju, berkarakter kebangsaan, dan berdaya saing,” ucapnya.

Oleh karena itu sungguh tepat, momentum peringatan hari sumpah pemuda tahun 2024 ini Mengangkat tema “Maju Bersama Indonesia Raya”. Tema ini menyampaikan pesan kepada kita semua untuk meningkatkan dan memajukan berbagai elemen pelayanan kepemudaan hingga mencapai kondisi Indonesia yang raya, Indonesia yang besar, Indonesia yang sejahtera. Upaya ini dilakukan dalam bentuk upaya pemajuan secara bersama, simultan, sinkron, dan terkoordinasikan dengan sebaik baiknya, baik pada tingkat pusat maupun pada tingkat daerah.

Peran pemerintah daerah sambung Menpora, sungguh sangat penting untuk menggerakkan pelayanan kepemudaan, peran ini diwujudkan dalam bentuk kebijakan dan program kepemudaan yang baik dan berkesinambungan, serta diwujudkan dalam bentuk rencana aksi daerah, layanan kepemudaan yang berorientasi pada peningkatan IPP yang sesuaikan dengan kondisi daerah masing-masing. Oleh karena itu, setiap upaya untuk memperbaiki kebijakan kepemudaan pada tingkat daerah patut mendapatkan penghargaan yang setinggi-tingginya karena hal ini akan berdampak kepada perluasan cakupan dan jangkauan pada pelayanan kepemudaan semakin meluas hingga tidak ada satu orang pemuda yang tidak mendapatkan pelayanan.

Pada peringatan Hari Sumpah Pemuda, Mempora mengajak bersama-sama melakukan berbagai macam Langkah untuk mengembangkan potensi pemuda melalui aktivitas yang mendorong perkembangan kreativitas dan inovasi pemuda indonesia dengan berbagai cara yang dapat dilakukan. Pemerintah kata Menpora akan membuka kesempatan seluas-luasnya kepada pemuda Indonesia untuk berpartisipasi dalam seluruh dimensi pembangunan sesuai dengan kompetensi dan passion masing-masing.

“Marilah kita perbaiki kepedulian kita kepada pemuda Indonesia pada perbaikan pelayanan kepemudaan, perbaikan tata kelola pelayanan kepemudaan, dan dukungan sumber daya, hingga kondisi kepemudaan indonesia menjadi lebih baik dan tercermin dengan kenaikan indeks pembangunan Indonesia,” pungkasnya.

“Pada kesempatan ini, kami mengucapkan terima kasih dan memberikan apresiasi yang setinggi-tingginya atas kontribusi positif segenap pemangku kepentingan yang telah dan terus memberikan pelayanan kepemudaan yang baik, kami memberikan terima kasih dan penghargaan atas prestasi kontribusi kepemimpinan dan kepeloporan pemuda Indonesia dalam berbagai pembangunan Indonesia yang raya dan sejahtera memanggil partisipasi dan perjuangan pemuda Indonesia,” katanya mengakhiri.

31/10/2024 0 komentar-komentar

Deklarasi Pilkada Damai 2024, Polda Kalsel Tambahkan Personel Di Kabupaten HST

oleh Humas Polda Kalsel 31/10/2024
ditulis oleh Humas Polda Kalsel

Polda Kalimantan Selatan (Kalsel) menggelar Deklarasi Pilkada Damai 2024 di Kabupaten Hulu Sungai Tengah (HST). Acara berlangsung di Lapangan Dwi Warna Barabai, Rabu (30/10/2024), dihadiri oleh Wakapolda Kalsel Brigjen Pol Rosyanto Yudha Hermawan, S.I.K., S.H., M.H., Ketua KPU Provinsi Kalsel, Irwasda Polda Kalsel, Pejabat Utama Polda Kalsel, Pjs Bupati Kabupaten HST, Kapolres HST, Forkopimda Kabupaten HST, Ketua KPU Kabupaten HST, Ketua Bawaslu Kabupaten HST, para Paslon Bupati Dan Wakil Bupati Kabupaten HST dan Perwakilan Partai Politik Kabupaten HST.

Kabid Humas Polda Kalsel Kombes Pol Adam Erwindi, S.I.K., M.H. mengatakan, pada kesempatan tersebut Wakapolda Kalsel Brigjen Pol Rosyanto Yudha menyampaikan bahwa Deklarasi ini bertujuan untuk menciptakan komitmen bersama demi terselenggaranya pemilihan kepala daerah yang aman, damai, dan demokratis.

“Harapan kita dengan terselenggaranya Deklarasi Damai 2024 di Kabupaten Hulu Sungai Tengah (HST), agar Pilkada Serentak berjalan dengan lancar dan damai,” ucapnya.

Beliau menjelaskan, terkait titik rawan, ada beberapa kategori dimulai dari kategori jarak yang sulit ditempuh, dinilai dari geografi sementara dari kriminal hingga saat ini masih dalam situasi yang aman.

Kemudian untuk pengamanan, Polda Kalsel menambah personel di titik-titik rawan bahkan di TPS yang dinilai rawan.

Wakapolda mengingatkan pentingnya kerja sama antara aparat keamanan, penyelenggara pemilu, dan masyarakat dalam menjaga stabilitas daerah selama proses Pilkada berlangsung.

Acara Deklarasi juga ditandai dengan penandatanganan komitmen Pilkada Damai oleh Wakapolda Kalsel, Calon Kepala Daerah, Forkopimda Kabupaten HST, KPU, dan Bawaslu, menandai kesepakatan bersama untuk menjaga keamanan dan ketertiban dalam pesta demokrasi.

 

Penulis : Achmad Wardana

Editor   : Kombes Pol Adam Erwindi, S.I.K., M.H.

Publish : Bripka Yudha Krisyanto, S.Kom.

31/10/2024 0 komentar-komentar

Wakapolda Kalsel Sampaikan Kabupaten Balangan Kondusif Jelang Pilkada 2024

oleh Humas Polda Kalsel 31/10/2024
ditulis oleh Humas Polda Kalsel

Kepolisian Daerah Kalimantan Selatan (Polda Kalsel) menggelar acara Road Tour Deklarasi Pilkada Damai 2024, yang berlangsung di Aula Mayang Maurai, Paringin, Kabupaten Balangan, Rabu (30/10/2024). Kegiatan yang diinisiasi Direktorat Intelkam Polda Kalsel ini bertujuan untuk menciptakan suasana pemilihan kepala daerah yang aman, damai, dan kondusif.

Kabid Humas Polda Kalsel Kombes Pol Adam Erwindi, S.I.K., M.H. mengatakan, dalam keterangannya Wakapolda Kalsel Brigjen Pol Rosyanto Yudha menyampaikan bahwa kegiatan utama dari kunjungan kewilayah adalah melaksanakan Deklarasi Pilkada Damai dengan seluruh Forkopimda, lapisan masyarakat, Partai politik, dan tokoh-tokoh masyarakat yang ada di Kabupaten Balangan.

Selain itu, kunjungan kerja ke Kabupaten Balangan juga untuk melakukan pengecekan kesiapan pengamanan pelaksanaan Pilkada Serentak tahun 2024 yang dilakukan oleh Polres Balangan.

“Dalam dua hari ini kita telah melakukan kegiatan di 4 Kabupaten yakni diwilayah hukum Polres HSU, Polres Tabalong, Polres Balangan dan terakhir di Polres HST. Selain empat wilayah tersebut, wilayah lain juga telah dilakukan dan dikunjungi oleh Kapolda Kalsel Irjen Pol Winarto, S.H., M.H.,” terang Wakapolda Kalsel.

Selain program Deklarasi Damai, ada program lainnya juga dilakukan Polda Kalsel melalui fungsi Binmas dan fungsi-fungsi lainnya yang ada di kepolisian.

“Kita menghimbau dan mengajak seluruh lapisan masyarakat, khususnya generasi muda, tokoh agama, tokoh masyarakat untuk mensukseskan pelaksanaan Pilkada Serentak di Provinsi Kalimantan Selatan dan menggaungkan melaksanakan Pilkada Damai diseluruh wilayah Kalimantan Selatan,” ucap Wakapolda.

Beliau menuturkan hingga saat ini tidak ada permasalahan-permasalahan yang terjadi diwilayah hukum Polres Balangan. “Semoga ini berjalan sampai dengan selesainya pelaksanaan tahapan Pilkada Serentak 2024 ini,” harapnya.

Wakapolda Kalsel Brigjen Pol Rosyanto Yudha menerangkan bahwa di Kabupaten Balangan tidak ada atensi khusus dikarenakan seluruh Forkopimda dan paslon telah bekerja untuk membuat suasana kondusif damai diwilayah Kabupaten Balangan.

“Bila ditemukan anggota yang tidak netral dan ikut politik praktis, akan diberikan sanksi, sebagaimana instruktur Bapak Kapolri kepada Satwil Jajaran,” tegas Wakapolda Kalsel.

Wakapolda berharap, pelaksanaan Pilkada 2024 diwilayah Kalimantan Selatan tetap berjalan aman, nyaman, dan kondusif.

 

Penulis : Achmad Wardana

Editor   : Kombes Pol Adam Erwindi, S.I.K., M.H.

Publish : Bripka Yudha Krisyanto, S.Kom.

31/10/2024 0 komentar-komentar
  • 1
  • …
  • 45
  • 46
  • 47
  • 48
  • 49
  • …
  • 1,200

Cari

Berita Terkini

  • Bertemu Saat Banjir, Kapolda Kalsel Berikan Bantuan Biaya Pengobatan Anak Yatim Piatu Korban Laka Lantas
  • Bantu Warga Terdampak Banjir, Polda Kalsel Kerahkan Kendaraan Dapur Lapangan dan Water Treatment
  • Awal Tahun 2026, Satgas Pangan Polda Kalsel Lakukan Pengecekan Minyakita
  • Jelang Tahun Baru, Satgas Pangan Polda Kalsel Pantau Harga Beras dan Bahan Pokok di Pasar Pandu
  • Kapolda Kalsel Turun Langsung Tinjau Kesiapan Pengamanan dan Fasilitas Pendukung Pengajian Rutin 5 Rajab

Kategori

Arsip

BID HUMAS POLDA KALSEL © 2017 - 2024

TribrataNews Polda Kalsel
  • Beranda
  • Lalu Lintas
  • Reskrim
  • Binkam
  • Binmas
  • Giat Ops
  • Mitra Polisi
  • Opini
  • Peristiwa
  • Satker
    • Biddokkes
    • Bidhumas
    • Bidkum
    • Bidkeu
    • Bidpropam
    • Bidti
    • Ditbinmas
    • Ditintel
    • Ditlantas
    • Ditpamobvit
    • Ditpolair
    • Ditreskrimsus
    • Ditresnarkoba
    • Ditshabara
    • Dittahti
    • Itwasda
    • Roops
    • Rorena
    • Rosarpras
    • Rosdm
    • Satbrimob
    • Setum
    • Spkt
    • Spnbanjarbaru
    • Spripim
    • Yanma
  • Arsip