Sekilas Info
Jelang Tahun Baru, Satgas Pangan Polda Kalsel Pantau Harga Beras dan Bahan Pokok di Pasar Pandu
Kapolda Kalsel Turun Langsung Tinjau Kesiapan Pengamanan dan Fasilitas Pendukung Pengajian Rutin 5 Rajab
Kapolda Kalsel Pastikan Bripda MS Pelaku Pembunuhan Mahasiswi ULM Ditindak Tegas
Jelang Pengajian 5 Rajab, Polda Kalsel Gelar Apel Personel dan TFG Operasi Sekumpul Intan 2025
Pastikan Natal Aman, Kapolda Kalsel Pimpin Langsung Pengecekan Pengamanan Gereja di Banjarmasin
Propam Polda Kalsel dan POM TNI Gelar Operasi Gabungan Pengawasan Kedisiplinan di THM
Tingkatkan Kedisiplinan, Propam Polda Kalsel Gelar Gaktibplin di Polres Tanah Laut
Jelang Nataru, Satgas Pangan Polda Kalsel Gencar Pengecekan Minyakita
Jelang Akhir Tahun, Polda Kalsel Gelar Rakor Lintas Sektoral Operasi Lilin Intan 2025
Polda Kalsel Gelar Reformasi Kultural Polri dan Doa Bersama untuk Korban Bencana Alam di Aceh, Sumut, dan Sumbar
TribrataNews Polda Kalsel
  • Beranda
  • Lalu Lintas
  • Reskrim
  • Binkam
  • Binmas
  • Giat Ops
  • Mitra Polisi
  • Opini
  • Peristiwa
  • Satker
    • Biddokkes
    • Bidhumas
    • Bidkum
    • Bidkeu
    • Bidpropam
    • Bidti
    • Ditbinmas
    • Ditintel
    • Ditlantas
    • Ditpamobvit
    • Ditpolair
    • Ditreskrimsus
    • Ditresnarkoba
    • Ditshabara
    • Dittahti
    • Itwasda
    • Roops
    • Rorena
    • Rosarpras
    • Rosdm
    • Satbrimob
    • Setum
    • Spkt
    • Spnbanjarbaru
    • Spripim
    • Yanma
  • Arsip
Tag:

#poldakalsel

Rakernis Fungsi Intelkam Polda Kalsel Hadirkan Narasumber Kabid Humas Polda Kalsel

oleh Humas Polda Kalsel 29/10/2019
ditulis oleh Humas Polda Kalsel

Setalah dibuka oleh Kapolda Kalimantan Selatan (Kalsel) Irjen Pol Drs. Yazid Fanani, M.Si diwakili Irwasda Kombes Pol Drs. Djoko Poerbohadijojo, M.Si, rapat kerja teknis (Rakenis) Fungsi Intelijen Keamaan (Intelkam) Polda Kalsel tahun 2019 menghadirkan narasumber Kabid Humas Polda Kalsel Kombes Pol Mochamad Rifa’I, SIK.

Dalam materi yang diberikan, di Aula Mathilda Bhayangkari Polda Kalsel, Selasa (29/10/2019) ini, beliau menyampaikan materi tentang Fungsi Kehumasan dan Pengelolaan Media.

“Bidang Humas saat ini telah mendapat atensi lebih dari Pejabat Lama Kapolri Jenderal Polisi Prof. Drs. H. Muhammad Tito Karnavian, M.A., Ph.D.“ ucapnya.

Perihal Pengelolaan Media, dimana pendekatan multi dimensi dibutuhkan untuk menyelesaikan berbagai masalah di media sosial (Medsos), terutama soal hoaks, ujaran kebencian, fitnah dan lain-lain. Hal-hal ini menjadi problem fundamental yang bisa mengancam keutuhan NKRI.

Kabid Humas menilai peradaban digital telah mengubah pola masyarakat dalam mengkonsumsi informasi, namun belum disertai dengan perubahan perilaku masyarakat untuk bijak bermedia sosial. Juga budaya verifikasi informasi masih belum mengakar untuk membedakan apakah informasi itu benar atau tidak.

Masalah mendasar itu diperparah oleh fanatisme politik yang berlebihan, sehingga hoaks dan kebencian semakin menggerus rasa kemanusiaan. Ini terbukti dengan meningkatnya jumlah penyebaran hoaks dari sekitar 20-an setiap bulan pada 2015, menjadi 100 per bulan di 2019 ini.

Menurutnya, Polri terus berupaya melawan masalah ini dengan fokus di tiga hal. Pertama upaya cek fakta untuk mengklarifikasi isu yang berpotensi meresahkan masyarakat.

Kedua, meningkatkan imunitas ketahanan informasi masyarakat, dengan terjun mengedukasi masyarakat dari berbagai kalangan. Berkolaborasi dengan lembaga dan organisasi lain, upaya ini sangat penting untuk memperkuat tingkat literasi digital masyarakat.

“Ketiga, untuk melawan polarisasi pihahnya mendorong gerakan silaturahmi. Mempertemukan para tokoh masyarakat, tokoh agama, elite politik, tokoh pemuda, melakukan rembug warga dengan topik bijak bermedia sosial. Ini sangat penting untuk merangkul sebanyak mungkin tokoh untuk bersama menjadi agen melawan hoaks dan kedustaan,” papar Kabid Humas Polda Kalsel Kombes Pol Mochamad Rifa’I, SIK.

 

Penulis : Achmad Wardana

Editor   : Drs. Hamsan

Publish : Bripka Yudha Krisyanto

29/10/2019 0 komentar-komentar

Irwasda Buka Rakernis Fungsi Intelkam Polda Kalsel

oleh Humas Polda Kalsel 29/10/2019
ditulis oleh Humas Polda Kalsel

Kepala Kepolisian Daerah Kalimantan Selatan Irjen Pol Drs. Yazid Fanani, M.Si diwakili Irwasda Kombes Pol Drs. Djoko Poerbohadijojo, M.Si membuka kegiatan secara resmi rapat kerja teknis (Rakenis) Fungsi Intelijen Keamaan (Intelkam) Kepolisian Daerah Kalimantan Selatan (Polda Kalsel) tahun 2019 di Aula Mathilda Bhayangkari Polda Kalsel, Selasa (29/10/2019) pukul 09.00 Wita.

Rakernis Intelkam ini mengusung tema “Siap Melaksanakan Deteksi Aksi Guna Mereduksi Gangguan Kamtibmas dalam Rangka Menghadapi Pilkada Tahun 2020”.

Hadir dalam kegiatan tersebut hadir juga Pejabat Utama Polda Kalsel, para Wadir Polda Kalsel, Kasat Intelkam se Jajaran Polda Kalsel dari 13 Polres serta para Kanit Panit Dit Intelkam Polda Kalsel.

Dalam sambutannya, Direktur Intelkam Kombes Pol Drs. Bambang Priyo Andogo mengatakan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk menyematkan visi misi dari intelijen dan mengingatkan kembali kegiatan Rakernis Intelkam Mabes Polri sehingga kita dapat lebih maksimal dalam melaksanakan tugas.

Kemudian harapan dengan terselenggaranya kegiatan ini, Dir Intelkam Polda Kalsel berharap kepada seluruh personil dapat memaksimalkan kinerja dalam bertugas dan kedepannya dapat memberikan informasi kepada pimpinan tertinggi secara cepat.

Sementara itu Kapolda Kalsel Irjen Pol Drs. Yazid Fanani, M.Si diwakili Irwasda Kombes Pol Drs. Djoko Poerbohadijojo, M.Si menyampaikan agar mendorong warga desa membuat kegiatan yang harmonis dan positif di wilayahnya.

“Mengungkap kasus keterkaitan motif-motif kekerasan terhadap ulama, laksanakan deteksi aksi terhadap potensi sosial yang bersumber pada giat ormas anti Pancasila, ormas radikal, giat perburuhan, giat pertanahan, giat ASN yang harus Netral dalam giat Pilkada dan potensi konflik sosial lainnya,” katanya.

“Laksanakan lidik, pam, gal, deteksi dini dan deteksi aksi dan melaksanakan silaturahmi kepada tokoh-tokoh yang terindikasi akan memprovokasi masyarakat dan membahayakan NKRI serta suksesnya Pilkada 2020, gunakan anggaran DIPA dan Anggaran khusus Intelijen di tahun 2019 ini, dengan sebaik-baiknya, guna mendukung kualitas dan kuantitas hasil giat Intelijen secara maksimal,” pungkas Kapolda Kalsel Irjen Pol Drs. Yazid Fanani, M.Si melalui Irwasda Kombes Pol Drs. Djoko Poerbohadijojo, M.Si.

 

Penulis : Achmad Wardana

Editor   : Drs. Hamsan

Publish : Bripka Yudha Krisyanto

29/10/2019 0 komentar-komentar

Amankan Tabligh Akbar Ustadz H. Abdul Somad, Polres HSU Kerahkan Ratusan Personel Gabungan

oleh Humas Polda Kalsel 29/10/2019
ditulis oleh Humas Polda Kalsel

Ribuan masyarakat Kabupaten Hulu Sungai Utara (HSU) memadati Ruang Induk Masjid Raya At-Taqwa Amuntai, untuk menyaksikan ceramah dari Ustadz H. Abdul Somad, LC., M.A. yang dimulai sejak pukul 08.35 – 11.40 wita.

Tabligh Akbar tersebut dihadiri Kapolres HSU AKBP Ahmad Arif Sopiyan, S.I.K. Bupati HSU Drs. H. Abdul Wahid, Hk, M.M., M.Si., Bupati Barito Utara H. Nadalsyah, Ketua DPRD HSU Almien Ashar Safari, S.KM., Dandim 1001 AMT – BLG diwakili Kasdim Amuntai Mayor Czi M. Salim, SH., Ketua Pengadilan Agama Amuntai Drs. H. Fauzi, M.MHI., Kejaksaan Negeri HSU Riyadi Bayu Kristanto, SH., MH., Kepala Kementerian Agama Amuntai Drs. H. Yusran, MM., Sekda HSU H. Muhammad Taufik, S.Sos., MM., Ketua MUI HSU Said Masrawan, Lc., MA., tokoh masyarakat, para Ulama, Habaib  dan Jamaah lainnya.

Besarnya antusiasme masyarakat untuk hadir membuat personil Polres HSU membagikan makan, minum dan kue/wadae sebanyak -+ 3000 paket dan sekaligus memberikan layanan Kesehatan bagi masyarakat.

Pihak kepolisian dari Polres HSU telah mengerahkan 142 orang personil untuk mengamankan semua rangkaian kegiatan UAS mulai dari kedatangan sampai kembali.

“Hari ini ada 142 orang personil yang dikerahkan untuk mengamankan kegiatan Tabligh Akbar UAS di Masjid Raya At-Taqwa Amuntai, kita juga dibantu oleh tim gabungan dari Kodim 1001 Amuntai sebanyak 50 personil, Sat Pol PP HSU 40 orang, Dishub HSU 55 orang, dan DPW FPI HSU sebanyak 50 orang,” ujar Kapolres HSU AKBP Ahmad Arif Sopiyan, S.I.K. melalui Kabag Ops Kompol Sukardi, S.H., M.H. selaku Kordinator Pengamanan Tabligh Akbar, Selasa (29/10/2019).

Dia menjelaskan, 142 orang personil yang turun dalam kegiatan ini merupakan tim gabungan dari beberapa satuan yang ada di Polres HSU.

Dimana yang paling dominan di lapangan saat itu adalah Satuan Lalulintas.

“142 personil yang hari ini adalah gabungan, diantaranya Satuan Lalulintas, Sabhara, Reskrim, dan Dokkes, serta lain-lain,” jelasnya.

 

Penulis : Achmad Wardana

Editor   : Drs. Hamsan

Publish : Bripka Yudha Krisyanto

29/10/2019 0 komentar-komentar

Kapolda Kalsel Hadiri Upacara Peringatan Hari Sumpah Pemuda Ke-91 Tahun 2019 Dengan Tema “Bersatu Kita Maju”

oleh Humas Polda Kalsel 28/10/2019
ditulis oleh Humas Polda Kalsel

Kepala Kepolisian Daerah Kalimantan Selatan Irjen Pol Drs. Yazid Fanani, M.Si menghadiri upacara peringatan Hari Sumpah Pemuda yang ke-91 Tahun 2019 dengan tema “Bersatu Kita Maju”, Senin (28/10/2019) pukul 08.00 Wita.

Upacara peringatan Hari Sumpah Pemuda yang ke-91 ini bertempat di Halaman Kantor Sekda Provinsi Kalsel, Banjarbaru dengan dipimpin langsung oleh Gubernur Kalsel H. Sahbirin Noor dan dihadiri Sekda Provinsi Kalsel, Danlanal Banjarmasin, Danlanud Syamsuddin Noor, para Undangan dan Peserta Upacara.

Dalam sambutannya Gubernur Kalsel membacakan amanat dari Menteri Pemuda Dan Olahraga RI, yang menegaskan kembali komitmen yang telah dibangun oleh para pemuda yang diikrarkan pada tahun 1928 dalam Sumpah Pemuda. Bahwa hanya dengan persatuan kita dapat mewujudkan cita-cita bangsa.

Kemudian dalam amanatnya juga mengatakan bahwa pesatnya perkembangan teknologi informasi ibarat dua mata pisau. Satu sisi memberikan jaminan kecepatan informasi sehingga memungkinkan para pemuda untuk meningkatkan kapasitas pengetahuan dalam pengembangan sumber daya serta daya saing, namun pada sisi yang lain mempunyai dampak negatif, informasi-informasi yang bersifat destruktif mulai dari pornografi, narkoba, pergaulan bebas hingga radikalisme dari terorisme juga masuk dengan mudahnya apabila pemuda tidak dapat membendung dengan filter ilmu pengetahuan dan karakter positif dalam berbangsa dan bernegara.

Tema “Bersatu Kita Maju” sesungguhnya diperuntukan untuk seluruh elemen bangsa, tetapi bagi pemuda menjadi keharusan karena di tangan pemuda lah Indonesia bisa lebih maju. Pemuda untuk Indonesia maju adalah pemuda yang memiliki karakter, kapasitas, kemampuan inovasi, kreativitas yang tinggi, mandiri, inspiratif serta mampu bertahan dan unggul dalam menghadapi persaingan dunia.

Diakhir amanatnya Menpora menegaskan bahwa semangat para pemuda dalam menatap dan ikut membangun dunia harus terus menjadi obor penyemangat bagi pengabdian pemuda Indonesia dalam ikut serta berpartisipasi mengangkat bangsa dan tanah air tercinta di kancah dunia.

Kegiatan upacara peringatan Hari Sumpah Pemuda ditutup dengan foto bersama.

 

Penulis : Achmad Wardana

Editor   : Drs. Hamsan

Publish : Bripka Yudha Krisyanto

28/10/2019 0 komentar-komentar

Tiga Polisi Teladan Polda Kalsel Dianugerahi Penghargaan, Siapa Sajakah?

oleh Humas Polda Kalsel 28/10/2019
ditulis oleh Humas Polda Kalsel

Kepala Kepolisian Daerah Kalimantan Selatan Irjen Pol Drs. Yazid Fanani, M.Si diwakili Irwasda Polda Kalsel Kombes Pol Drs. Djoko Poerbohadijojo, M.Si. memberikan penghargaan kepada tiga personil Polisi Teladan di jajaran kepolisian daerah tersebut, di Lapangan Apel Mapolda Kalsel, Senin (28/10/2019).

Ketiga personil yang menerima penghargaan itu masing-masing AKBP Prihartono b. Marikun, S.H., M.H. (Kabagbinopsnal Ditlantas Polda Kalsel), Kompol Nurwasis (Kabagren Polres Tanah Bumbu), dan Kompol Joseph Edward Purba, S.H., S.I.K. (Wakapolres Banjar).

Irwasda mengatakan pemberian penghargaan tersebut sebagai bentuk motivasi kepada anggota lainnya untuk berprestasi. “Predikat ini hendaknya menjadi penyemangat bagi personil yang lain untuk dapat berprestasi dan menjadi teladan dalam bertugas di masyarakat dan dimana pun berada,” kata Kapolda Kalsel diwakili Irwasda Polda Kalsel Kombes Pol Drs. Djoko Poerbohadijojo, M.Si.

Penghargaan Polisi Teladan 2019 ini, dengan kriteria sebagai penggerak revolusi mental dan pelopor tertib sosial di ruang publik pada 2019. “Diberikannya penghargaan ini, agar memotivasi kami di jajaran Polda Kalsel untuk dapat memberikan teladan yang tidak hanya kepada anggota polisi lainnya, melainkan juga teladan bagi masyarakat,” jelas Irwasda.

“Semoga pemberian reward ini bisa menjadi tauladan bagi personil Polda Kalsel yang lain untuk tetap bekerja memberikan perlindungan, pengayoman dan pelayanan kepada masyarakat sehingga Polri makin di cintai oleh masyarakat,” katanya.

 

Penulis : Achmad Wardana

Editor   : Drs. Hamsan

Publish : Bripka Yudha Krisyanto

28/10/2019 0 komentar-komentar

Polda Kalsel Berikan Penghargaan untuk Polisi Berprestasi di Hari Sumpah Pemuda

oleh Humas Polda Kalsel 28/10/2019
ditulis oleh Humas Polda Kalsel

Bertepatan di Hari Sumpah Pemuda, 28 Oktober, aparat kepolisian menerima penghargaan. Penghargaan tersebut diberikan kepada para anggota polisi yang berprestasi dan berdedikasi terhadap institusi Polri.

Di Kepolisian Daerah Kalimantan Selatan (Polda Kalsel), sejumlah personil diberikan penghargaan oleh Kapolda Kalsel Irjen Pol Drs. Yazid Fanani, M.Si diwakili Irwasda Polda Kalsel Kombes Pol Drs. Djoko Poerbohadijojo, M.Si. Penghargaan tersebut diberikan kepada Polisi Teladan golongan Pangkat Pamen, Menangkap tangan pelaku Karhutla, Pengungkapan kasus Illeggal Logging, dan Peraih Medali Perunggu pada Cabang Olahraga Tenis Lapangan dalam Event Pekan Olahraga Mahasiswa Nasional di Jakarta tahun 2019, Senin (28/10/2019).

Adapun penerima penghargaan Kapolda Kalsel tersebut diantaranya AKBP Prihartono b. Marikun, S.H., M.H., Kompol Nurwasis dan Kompol Joseph Edward Purba, S.H., S.I.K. (Pemenang Juara Pemilihan Polisi Teladan golongan Pangkat Pamen (Kompol s/d Kombes Pol) pada tingkat Polda.

Kompol Heri Munanto, Bripka Wahyudi, Briptu Candra Marlin dan Bripda Muhammad Jaini, 4 orang personil Polres Hulu Sungai Tengah (HST) yang telah berhasil menangkap tangan pelaku pembakaran hutan dan lahan (Karhutla).

6 (enam) orang anggota Polres Tanah Laut (Tala) meliputi AKP Alvin Agung Wibawa, S.I.K., Ipda Gunalis Agam, S.H., Ipda Tonny Fransisco O. Kikalessy, S.E., S.H., M.M., Ipda Rio Adi Pratama, S.Tr.K., Aipda Jarot Yudha Santoso dan Aipda Rivi Hamdani yang telah berhasil mengungkap kasus Illeggal Logging berupa penimbunan kayu rimba campuran berbentuk log berbagai ukuran dengan panjang 4 meter dengan jumlah kurang lebih 3000 m3 di areal perkebunan kelapa sawit di Desa Pasir Putih Rt. 4 Kecamatan Kintap Tanah Laut.

Serta 1 (satu) orang personil Dittahti Polda Kalsel atas nama Bripda M. Fajar Sidik yang telah berhasil meraih Medali Perunggu cabang olahraga Tenis Lapangan dalam Event Pekan Olahraga Mahasiswa Nasional di Jakarta tahun 2019.

 

Penulis : Achmad Wardana

Editor   : Drs. Hamsan

Publish : Bripka Yudha Krisyanto

28/10/2019 0 komentar-komentar

Peringati Hari Sumpah Pemuda, Polda Kalsel Gelar Upacara

oleh Humas Polda Kalsel 28/10/2019
ditulis oleh Humas Polda Kalsel

Kepala Kepolisian Daerah Kalimantan Selatan Irjen Pol Drs. Yazid Fanani, M.Si diwakili Irwasda Polda Kalsel Kombes Pol Drs. Djoko Poerbohadijojo, M.Si. memimpin upacara Hari Sumpah Pemuda di Lapangan Apel Mapolda Kalsel, Senin (28/10/2019).

Upacara yang dimulai sejak pukul 07.00 wita ini dihadiri Pejabat Utama Polda Kalsel, Kapolres Tanah Laut, personil Polri dan ASN Polda Kalsel.

Dalam amanatnya Irwasda Polda Kalsel membacakan amanat dari Menteri Pemuda Dan Olahraga Republik Indonesia yang menyampaikan pesan pesan kepada seluruh peserta upacara bahwa Hari ini kita memperingati hari yang sangat bersejarah bagi bangsa Indonesia, yaitu hari Sumpah Pemuda ke-91 tahun 2019.

Menurut Menpora, dalam amanatnya mengucapkan terimakasih dan penghargaan setinggi-tingginya kepada tokoh pemuda tahun 1928 yang telah mendeklarasikan Sumpah Pemuda sehingga menjadi Pelopor Pemuda untuk mewujudkan kemerdekaan Indonesia sekaligus menjaga keutuhan NKRI.

Melalui tema “Bersatu Kita Maju” pada hari Sumpah Pemuda kali ini menegaskan kembali komitmen yang telah dibangun oleh para pemuda yang diikrarkan pada tahun 1928 dalam Sumpah Pemuda. Bahwa hanya dengan persatuan kita dapat mewujudkan cita-cita bangsa.

Kemudian dalam amanatnya Menpora juga mengatakan bahwa pesatnya perkembangan teknologi informasi ibarat dua mata pisau. Satu sisi memberikan jaminan kecepatan informasi sehingga memungkinkan para pemuda untuk meningkatkan kapasitas pengetahuan dalam pengembangan sumber daya serta daya saing, namun pada sisi yang lain mempunyai dampak negatif, informasi-informasi yang bersifat destruktif mulai dari pornografi, narkoba, pergaulan bebas hingga radikalisme dari terorisme juga masuk dengan mudahnya apabila pemuda tidak dapat membendung dengan filter ilmu pengetahuan dan karakter positif dalam berbangsa dan bernegara.

Tema “Bersatu Kita Maju” sesungguhnya diperuntukan untuk seluruh elemen bangsa, tetapi bagi pemuda menjadi keharusan karena di tangan pemuda lah Indonesia bisa lebih maju. Pemuda untuk Indonesia maju adalah pemuda yang memiliki karakter, kapasitas, kemampuan inovasi, kreativitas yang tinggi, mandiri, inspiratif serta mampu bertahan dan unggul dalam menghadapi persaingan dunia.

Diakhir amanatnya Menpora menegaskan bahwa semangat para pemuda dalam menatap dan ikut membangun dunia harus terus menjadi obor penyemangat bagi pengabdian pemuda Indonesia dalam ikut serta berpartisipasi mengangkat bangsa dan tanah air tercinta di kancah dunia.

Dalam kesempatan ini Polda Kalsel juga memberikan Penghargaan kepada 3 personil Juara Pemilihan Polisi Teladan golongan Pangkat Pamen (Kompol s/d Kombes Pol) pada tingkat Polda dan 11 personel berprestasi lainnya dalam hal Menangkap tangan pelaku Karhutla, Pengungkapan kasus Illeggal Logging, dan Peraih Medali Perunggu pada Cabang Olahraga Tenis Lapangan dalam Event Pekan Olahraga Mahasiswa Nasional di Jakarta tahun 2019.

 

Penulis : Achmad Wardana

Editor   : Drs. Hamsan

Publish : Bripka Yudha Krisyanto

28/10/2019 0 komentar-komentar

Kapolres HSU Jadi Irup Upacara Hari Sumpah Pemuda Ke-91

oleh Humas Polda Kalsel 28/10/2019
ditulis oleh Humas Polda Kalsel

Kepolisian Resort Hulu Sungai Utara (Polres HSU) melaksanakan kegiatan upacara bendera di Halaman Mapolres HSU, Senin (28/10/2019) pukul 08.00 Wita dalam rangka memperingati Hari Sumpah Pemuda ke-91 Tahun 2019.

Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Kapolres HSU AKBP Ahmad Arif Sopiyan, S.I.K., dan diikuti oleh Pejabat Utama, Perwira, Kasi, para Kapolsek, seluruh Bintara dan ASN Polres HSU.

Kapolres HSU AKBP Ahmad Arif Sopiyan, S.I.K., membacakan amanat dari Menteri Pemuda dan Olahraga mengatakan Hari Sumpah Pemuda kali ini mengambil tema ‘Bersatu Kita Maju’, Tema ini diambil untuk menegaskan kembali komitmen yang telah dibangun oleh para pemuda yang diikrarkan pada tahun 1928 dalam Sumpah Pemuda. Bahwa hanya dengan persatuan kita dapat mewujudkan cita-cita bangsa.

Kapolres juga menyampaikan pemuda harus memiliki karakter yang tangguh, yaitu memiliki karakter moral dan karakter kinerja, beriman dan bertaqwa, berintegritas tingi, jujur, santun, bertanggungjawab, disiplin, kerja keras, kerja cerdas, kerja ikhlas dan tuntas.

“Pemuda juga harus memiliki kapasitas intelektual dan skill kepemimpinan, kewirausahaan, dan kepeloporan yang mumpuni, sesrta pemuda harus memiliki inovasi agar mampu berperan aktif dalam kancah internasional,” ujarnya.

Lanjut Kapolres, semangat para pemuda dalam menatap dan ikut membangun dunia harus terus menjadi obor penyemangat bagi pengabdian peuda Indonesia dalam ikut serta berpartisipasi mengangkat bangsa dan tanah air tercinta di kancah dunia.

“Wahai pemuda Indonesia, dunia menunggumu, berjuanglah, lahirkanlah ide-ide, tekad, dan cita-cita, pengorbanan dan perjuanganmu tidak akan pernah sia-sia dalam mengubah dunia,” tuturnya. (Polres HSU)

 

Penulis : Achmad Wardana

Editor   : Drs. Hamsan

Publish : Bripka Yudha Krisyanto

28/10/2019 0 komentar-komentar

Gubernur dan Kapolda Kalsel Lepas Ribuan Goweser MTB Cross Country 2019

oleh Humas Polda Kalsel 27/10/2019
ditulis oleh Humas Polda Kalsel

Ribuan pesepeda/goweser dari berbagai daerah di Kalimantan Selatan (Kalsel) hingga luar daerah, mengikuti MTB Cross Country bersama Kombes Tanah Laut tahun 2019, yang bendera startnya dikibarkan oleh Gubernur Kalsel H.Sahbirin Noor, di Halaman Sepak Bola Pertasi Kencana Pelaihari Kabupaten Tanah Laut (Tala), Minggu (27/10/2019) pukul 07.00 wita.

Acara yang digelar ke 4 kalinya ini dihadiri Kapolda Kalsel Irjen Pol Drs. Yazid Fanani, M.Si., Irwasda Polda Kalsel Kombes Pol Drs. Djoko Poerbohadijojo, M.Si., Wakil Bupati Tala, Waka Polres Tala dan SKPD Tala ini diselenggarakan dalam rangka memperingati hari Sumpah Pemuda ke-91, sekaligus sebagai media silaturahmi antara para goweser, khususnya di Kalsel.

“Ribuan goweser mengikuti acara ini. Mereka tak hanya dari daerah Tanah Laut dan Kalimantan Selatan, namun ada juga dari Kalimantan Tengah, Kalimantan Timur maupun daerah lainnya. Para peserta akan melewati rute 24 Km dengan rute dimulai dari Pertasi Kencana, menuju arah Desa Bumi Jaya, Desa Galam dan Desa Tirta Jaya, dan finish kembali di Pertasi Kencana,” jelas Panitia MTB Cross Country.

Sementara Gubernur Kalsel H.Sahbirin Noor, menyambut baik atas pelaksanaan acara ini, dan berharap terus dibudayakan, karena dapat menumbuhkan sikap perilaku hidup sehat di masyarakat.

Menurut Paman Birin sapaan akrab Gubernur Kalsel itu, kegiatan bersepeda dapat menumbuhkan generasi yang sehat, jujur dan penuh sportifitas.

Hadiah yang sudah disiapkan, pada event ini berupa hadiah utama 2 sepeda motor dan total hadiah 60 sepeda gunung.

 

Penulis : Achmad Wardana

Editor   : Drs. Hamsan

Publish : Bripka Yudha Krisyanto

27/10/2019 0 komentar-komentar

Kasus Pembunuhan Sopir di Benua Lima, 17 Adegan Diperagakan dalam Rekonstruksi

oleh Humas Polda Kalsel 25/10/2019
ditulis oleh Humas Polda Kalsel

Kepolisian Resort Hulu Sungai Utara (Polres HSU) menggelar rekonstruksi atas kasus pembunuhan terhadap RA di Terminal Banua Lima Kabupaten HSU.

Dari pantauan di lokasi, dalam rekonstruksi tersebut sedikitnya ada 17 adegan. “Ada 17 adegan,” kata Kapolres HSU AKBP Ahmad Arif Sopiyan, S.I.K. didampingi Waka Polres HSU Kompol H.M. Tukiman, SH., M.H. dalam Konferensi Pers Pengungkapan Perkara Tindak Pidana Pembunuhan Berencana,  Kamis (24/10/2019) pukul 10.30 wita di Mapolres HSU.

Selain dihadiri Kapolres dan Waka Polres HSU, rekonstruksi tersebut juga dihadiri Kasat Reskrim AKP Kamaruddin, SH., Kasubbag Humas Iptu Alam Saktiswara, Kasipidum Kejari HSU Teddy Hartawan, SH., MH., dan para Kapolsek Jajaran Polres HSU.

Dalam rekonstruksi tersebut, adegan dimulai saat tersangka RM sedang minum-minuman beralkohol bersama beberapa orang lainnya dan elang beberapa waktu kemudian korban RA yang menggunakan mobil truck tiba dilokasi kejadian dan ikut minum bersama.

Setelah korban minum, ia pun langsung pergi menuju meja catur disamping sebelah kanan warung samping terminal Benua Lima untuk bermain catur sedangkan tersangka pergi kewarung untuk makan mie.

Saat itulah tersangka RM mendengar korban RA mengatakan hal yang tidak disukai oleh tersangka dan menyinggung tersangka hingga muncul pikiran ingin menghabisi korban.

Mendengar ucapan dari korban, tersangka kemudian pergi mengambil barang bukti berupa senjata tajam jenis pisau sangkur sepanjang 24 CM di rumah tersangka dan kembali ke lokasi kejadian.

Setibanya dilokasi kejadian, tersangka langsung mengarahkan senjata tajam jenis pisau sangkur yang dipegangnya kearah sebelah kanan leher korban dan langsung menyayat leher korban.

Melihat korban berdiri dan ingin lari, tersangka kemudian menusukan kembali senjata tajam kearah bagian tubuh belakang korban.

Meski korban sempat berlari kearah Jalan Terminal Benua Lima  namun korban akhirnya terjatuh di atas trotoar pinggir Jalan Terminal Benua Lima dengan banyak mengeluarkan darah.

Kapolres HSU AKBP Ahmad Arif Sopiyan, S.I.K. menuturkan tersangka RM dijerat dengan Pasal 340 KUHP tentang Tindak Pidana Pembunuhan Berencana.

 

Penulis : Achmad Wardana

Editor   : Drs. Hamsan

Publish : Bripka Yudha Krisyanto

25/10/2019 0 komentar-komentar
  • 1
  • …
  • 715
  • 716
  • 717
  • 718
  • 719
  • …
  • 1,200

Cari

Berita Terkini

  • Jelang Tahun Baru, Satgas Pangan Polda Kalsel Pantau Harga Beras dan Bahan Pokok di Pasar Pandu
  • Kapolda Kalsel Turun Langsung Tinjau Kesiapan Pengamanan dan Fasilitas Pendukung Pengajian Rutin 5 Rajab
  • Kapolda Kalsel Pastikan Bripda MS Pelaku Pembunuhan Mahasiswi ULM Ditindak Tegas
  • Jelang Pengajian 5 Rajab, Polda Kalsel Gelar Apel Personel dan TFG Operasi Sekumpul Intan 2025
  • Pastikan Natal Aman, Kapolda Kalsel Pimpin Langsung Pengecekan Pengamanan Gereja di Banjarmasin

Kategori

Arsip

BID HUMAS POLDA KALSEL © 2017 - 2024

TribrataNews Polda Kalsel
  • Beranda
  • Lalu Lintas
  • Reskrim
  • Binkam
  • Binmas
  • Giat Ops
  • Mitra Polisi
  • Opini
  • Peristiwa
  • Satker
    • Biddokkes
    • Bidhumas
    • Bidkum
    • Bidkeu
    • Bidpropam
    • Bidti
    • Ditbinmas
    • Ditintel
    • Ditlantas
    • Ditpamobvit
    • Ditpolair
    • Ditreskrimsus
    • Ditresnarkoba
    • Ditshabara
    • Dittahti
    • Itwasda
    • Roops
    • Rorena
    • Rosarpras
    • Rosdm
    • Satbrimob
    • Setum
    • Spkt
    • Spnbanjarbaru
    • Spripim
    • Yanma
  • Arsip