Kepolisian Daerah Kalimantan Selatan (Polda Kalsel) melakukan pengecekan terhadap Pos Pengamanan (Pospam) dan Pos Pelayanan (Poslan) Lebaran di wilayah hukum Polda Kalsel, Kamis (7/6/2018) pukul 09.30 – 14.00 wita.
Pengecekan tersebut dilakukan oleh Kapolda Kalimantan Selatan (Kalsel) Brigjen Pol Drs. Rachmat Mulyana diwakili Irwasda Polda Kalsel Kombes Pol Drs. Djoko Poerbo Hadijojo, M.Si., beserta diantaranya Karo Ops Polda Kalsel Kombes Pol Drs. Budi Sapto Irwanto, SH., Dir Sabhara Polda Kalsel Kombes Pol Drs. Muhamat Khosim, M.Hum., Kabid Humas Polda Kalsel AKBP Mochammad Rifa’I, S.I.K., Kabid Propam Polda Kalsel AKBP Decky Hendarsono, SIK., Kabid Dokkes Polda Kalsel AKBP dr Erwin ZH, MARS, MH.Kes., dan Kabid TI Polri Polda Kalsel AKBP I Nyoman Suparsa, SE., serta instansi terkait lainya seperti TNI, Dishub dan Jasa Raharja.
Adapun Pos Pengamanan dan Pos Pelayanan Terpadu Hari Raya Idul Fitri 1439 H yang dikunjunginya, yakni Pos Pelabuhan Trisakti, Pos Duta Mall Banjarmasin, Pos Gambut Kabupaten Banjar, Pos Bandara Syamsudin Noor, dan Pos Simpang Bentok Kabupaten Tanah Laut.
“Pengecekan ini dalam rangka kesiapan pengamanan arus mudik dan arus balik lebaran tahun 2018, serta guna meningkatkan pengamanan personil di lapangan yang melaksanakan pengamanan, agar masyarakat dapat merasakan kenyamanan saat melaksanakan mudik dan balik,” ungkap Irwasda Polda Kalsel Kombes Pol Drs. Djoko Poerbo Hadijojo, M.Si., di sela pengecekan Pos Pengamanan dan Pos Pelayanan Terpadu Hari Raya Idul Fitri 1439 H.
Irwasda Polda Kalsel berharap, dengan dilakukannya pengamanan mudik dan balik lebaran yang melibatkan berbagai instansi terkait itu, berbagai permasalahan, baik gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) dan berbagai ancaman yang kemungkinan terjadi bisa diantisipasi.
“Dengan begitu, tentunya masyarakat bisa merayakan lebaran Idul Fitri 1439 H / 2018 M ini dengan khidmat dan aman,” ujar Perwira berpangkat melati tiga di pundak itu.
Penulis : Achmad Wardana
Editor : Drs. Hamsan
Publish : Brigadir Yudha Krisyanto